Enggak Akan Jadi Tersangka, Kapolda Lampung Janji Beri Penghargaan Bagi Pemotor Yang Lawan Begal

Ardhana Adwitiya - Senin, 18 April 2022 | 08:45 WIB
TribunLampung/Yogi Wahyudi
Enggak akan dijadikan tersangka, Kapolda Lampung berjanji akan kasih penghargaan buat pemotor yang berani melawan begal.

MOTOR Plus-online.com - Enggak akan dijadikan tersangka, Kapolda Lampung berjanji akan kasih penghargaan buat pemotor yang berani melawan begal.

Kasus korban begal menjadi tersangka di Lombok masih hangat diperbincangkan netizen.

Meski begitu, polisi sudah menutup kasus tersebut dan menyatakan pemotor bernama Amaq Sinta (34) bebas dari jeratan hukum.

Beda dari Lombok, Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Lampung Inspektur Jenderal (Irjen) Hendro Sugiatno memastikan korban begal yang membela diri tidak akan diproses secara hukum.

Bahkan, Polda Lampung akan memberikan penghargaan kepada warga yang berhasil menggagalkan kejahatan begal.

Hendro mengatakan, masyarakat tidak perlu takut dengan para pelaku begal.

Menurutnya, aparat kepolisian tak akan memproses warga yang membela diri dan mempertahankan barangnya.

"Jangan takut melawan begal," kata Hendro dikutip dari Kompas.com, Sabtu (16/4/2022).

Baca Juga: Sempat Viral, Pelaku Begal Payudara Di Bali Ditangkap Polisi

Hendro menambahkan, jika ada masyarakat yang berhasil menggagalkan pembegalan dan mengakibatkan pelaku tewas karena korban membela diri, pihaknya akan memberikan penghargaan.

Source : Kompas.com
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular