Bukber 2 Stroke Lovers Indonesia, Silaturahmi Pengguna Motor 2 Tak

Reyhan Firdaus,Muhammad Rizqi Pradana - Selasa, 19 April 2022 | 20:32 WIB
Pradana / GridOto
Bukber 2 Stroke Lovers Indonesia dihadiri motor-motor keren

MOTOR Plus-online.com - Bukber 2 Stroke Lovers Indonesia, dihadiri ratusan pencinta motor 2 tak.

2 Stroke Lovers Indonesia, komunitas motor 2-tak kembali bikin acara buka bersama alias bukber.

Diselenggarakan di 911 Area, Melawai Jakarta Selatan (17/4/2022) kemarin, yang hadir ternyata banyak banget.

“Momennya kebetulan didukung juga oleh pihak kepolisian yang punya 911 Area,” buka Dedi Krisdianto dari 2 SL Indonesia.

Dedi menjelaskan, acara ini jadi ajang silaturahmi dan temu kangen para pencinta motor 2-tak.

Pradana / GridOto
Pengguna motor 2-tak hadir di Bukber 2 Stroke Lovers Indonesia

"Karena udah cukup lama juga kan enggak ada kumpul-kumpul besar untuk anak-anak 2 tak,” imbuh pengusaha Bakso Mahkota Petojo ini.

Buka bersama ini juga jadi tempat vaksin Covid-19 dan booster gratis, kerjasama dengan Polda Metro Jaya.

Selain itu ada bakti sosial bersama santunan untuk anak yatim, yang selalu ada dalam acara buka bersama 2SL Indonesia.

Selain dihadiri para pemilik motor 2-tak dari daerah Jabodetabek, ternyata banyak tamu dari jauh bro.

Baca Juga: Modifikasi Suzuki Satria 120R Jadi Motor 2-Tak Kece, Livery Ala Redbull Plus Part-Part Mahal

“Kami memang tidak mengundang khusus Jabodetabek saja, semua bisa gabung, makanya ada yang dari Cilegon, Subang, Purwakarta, bahkan dari Bangka juga ada,” ungkapnya.

Makanya biar sudah lewat jam berbuka, tamu yang hadir terus datang bahkan sampai ratusan motor.

Tidak hanya bukber, 2 Stroke Lovers Indonesia akan kembali mengadakan acara 2 Stroke Camp Day.

Acara ini belum diumumkan waktu dan tempatnya, namun kisi-kisinya sih bakal digelar luar Jabodetabek.

“Kemungkinan ke Jawa Tengah, supaya yang dari Yogyakarta, Surabaya dan sekitarnya bisa lebih dekat dan yang dari Jakarta juga sekali-sekali touring,” tutup Dedi.

Source : GridOto.com
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Reyhan Firdaus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular