MOTOR Plus-Online.com - Hasil FP3 MotoGP Portugal 2022.
Sesi FP3 MotoGP Portugal 2022 alias latihan bebas ketiga diadakan hari ini, Sabtu (9/4/2022) waktu setempat.
Sirkuit Algarve masih terpantau hujan gerimis seperti FP1 dan FP2 kemarin.
Para pembalap MotoGP kembali berlaga demi mencatatkan hasil waktu tercepat dan terbaik.
Sebelumnya di sesi FP1 MotoGP Portugal 2022, pembalap Repsol Honda Marc Marquez berhasil menjadi yang tercepat.
Sementara FP2 MotoGP Portugal, Pol Espargaro jadi yang paling cepat.
Menit-menit awal FP3 MotoGP Portugal 2022 Marc Marquez masih mendominasi.
Sementara Fabio Quartararo nampak masih kesulitan di posisi ke 20.
Baca Juga: Yamaha Minta Maaf dan Akui Motornya Lelet Jelang MotoGP Portugal 2022
Legenda MotoGP Valentino Rossi, tampak berada di paddock Mooney VR46 Racing Team untuk memantau anak asuhnnya.
Now there's a familiar face! ????
The warmest welcome back to an old friend, a #MotoGP Legend, the 9-time World Champion @ValeYellow46! ????#PortugueseGP ???????? pic.twitter.com/ZHveSRbZCe
— MotoGP™???? (@MotoGP) April 23, 2022
Nasib kurang baik menimpa Marquez bersaudara.
Saat waktu tersisa 35 menit akhir, Marc Marquez mengalami crash tikungan 9.
Akibat crash, visor helmnya pun terlepas dan membuatnya harus balik ke pit
Tak lama sang adik, Alex Marquez ikut mengalami crash.
Crashnya Marc Marquez berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh pembalap tuan rumah Miguel Oliveira.
Ia mencatatkan waktu 1 menit 50.552 detik yamg membuatnya jadi tercepat semantara di FP3 MotoGP Portugal 2022.
Licinnya sirkuit pun kembali memakan korban, Brad Binder mengalami crash saat 20 menit akhir.
The rain has started falling again! ⚠️@BradBinder_41 gets caught out almost instantly while pushing to get a lap in before it gets too wet! ????#PortugueseGP ???????? pic.twitter.com/RNEfsO4ikJ
— MotoGP™???? (@MotoGP) April 23, 2022
Baca Juga: Wuih, Nikita Mirzani Samper Sang Kekasih John Hopkins Demi Beri Dukungan di MotoGP Portugal 2022
Crash kemudian dialami Darryn Binder akibat turunnya hujan.
10 Menit akhir FP3, secara mengejutkan Fabio Quartararo melesat ke posisi 3.
Ia hanya tertinggal oleh Miguel Oliveira diposisi tercepat dan Joan Mir diposisi kedua.
Hingga akhir sesi FP1 MotoGP Portugal 2022 tidak ada perbedaan.
Miguel Oliveira menjadi yang tercepat pertama
Lalu disusul oleh Joan Mir (+0.049) di posisi ke-2 tercepat dan Fabio Quartararo (+0.054) di posisi ke-3.
Berikut hasil lengkap kombinasi FP MotoGP Portugal 2022:
FP3 complete! ✅
There will be some big names in #MotoGP Q1 later on! ????#PortugueseGP ???????? pic.twitter.com/fehw6wnbg2
— MotoGP™???? (@MotoGP) April 23, 2022
Penulis | : | Erwan Hartawan |
Editor | : | Erwan Hartawan |
KOMENTAR