Video Hujan Deras dan Angin Kencang di Pelabuhan Merak, Tenda Pemudik Sampai Ambruk

Galih Setiadi - Kamis, 28 April 2022 | 07:00 WIB
Instagram.com/infolebakbanten
Tenda peristirahatan pemudik sampai ambruk imbas hujan deras dan angin kencang.

MOTOR Plus-online.com - Bikin panik hujan deras dan angin kencang di Pelabuhan merak, tenda peristirahatan pemudik sampai ambruk dibuatnya.

Selalu waspada buat bikers dan para pemudik sekalian yang sedang dalam perjalanan mudik lebaran.

Seperti yang berada di Pelabuhan Merak, hujan deras hingga angin kencang melanda pada Rabu (27/4/2022).

Kejadian tersebut terekam kamera, dan videonya beredar luas di media sosial.

Salah satunya diposting akun Instagram @infolebakbanten.

Akibat cuaca ekstrem tersebut, tenda posko dan tenda peristirahatan pemudik milik PMI Kota Cilegon dan PT ASDP Indonesia Ferry di Dermaga 3 dan Dermaga 4 roboh.

Cuaca ekstrem tersebut sempat membuat panik para pemudik maupun petugas jaga tenda posko yang rusak tersebut.

Memang keadaan tenda tersebut nampak porak poranda dan besi-besi penunjang ambruk hampir seluruhnya.

Baca Juga: Video Ratusan Pemudik Pakai Motor Emosi di Pelabuhan Merak, Ada yang Sampai Terobos Antrean

Petugas Pos SAR Merak Fauzan Azqia mengatakan, peristiwa ini terjadi saat wilayah pelabuhan diguyur hujan intesitas tinggi disertai angin kencang.

"Ada tiga tenda yang roboh, dua tenda milik ASDP dan satu tenda milik PMI," ungkapnya dikutip dari Wartakotalive.com.

Saat kejadian kondisi pemudik belum terlalu banyak sehingga tidak sampai menimbulkan korban.

"Untuk saat ini tidak ada korban," tambah dia.

Sementara itu, petugas BMKG yang melakukan pemantauan cuaca di Pelabuhan Merak, Muhamad Hanif Afan Yusron mengatakan, pantauan satelit di kawasan Pelabuhan Merak saat ini masih dalam kondisi hujan ringan hingga sedang yang disertai angin hingga petir.

"Untuk malam ini masih diperkirakan terjadi hujan ringan hingga sedang," katanya.

Ia menambahkan, saat kejadian tenda roboh karena kecepatan angin mencapai 54 kilometer per jam.

Hanif juga meminta para pemudik untuk tetap mewaspadai potensi cuaca ekstrem.

Lebih jelas tentang peristiwa hujan deras dan angin kencang tersebut, tonton videonya di bawah atau klik LINK INI.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Info Lebak Banten (@infolebakbanten_)

Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul "Dihajar Angin Kencang, 3 Tenda Posko dan Peristirahatan Pemudik di Pelabuhan Merak Porak-Poranda"

Source : Wartakotalive.com,instagram.com
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Galih Setiadi


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular