MOTOR Plus-Online.com - Yamaha Aerox dan Honda Vario 160 cocok jadi lawan motor baru ini, mesin 180 cc tampang lebih sporty!
Kymco, spesialis roda dua asal Taiwan baru saja merilis motor baru di pasar Filipina.
Motor matic terbaru ini punya desain sporty yang tampaknya cocok melawan Yamaha Aerox dan Honda Vario 160 jika meluncur di Indonesia.
Motor baru tersebut adalah Kymco KRV 180i DDS 2022 yang telah meluncur untuk para pecinta roda dua di Filipina.
Kymco KRV 180i DDS 2022 adalah basis yang sama dengan KRV 180i standar yang sudah meluncur pada akhir 2020
Namun untuk pasar Filipina, beberapa fiturnya disunat demi harga yang lebih terjangkau.
Kalau brother perhatikan desainnya, motor matic ini mengusung gaya sporty dengan garis bodi dan lekukan yang tajam.
Bagian depan khususnya headlamp punya bentuk ala dual cluster yang terpisah, mirip-mirip Yamaha XMAX nih!
Baca Juga: Motor Baru Saudara Kawasaki Ninja 250 Meluncur, Mesin Besar Harga Mirip-mirip
Ada beberapa hal yang dimiliki Kymco KRV 180i DDS 2022 namun tidak ada di Yamaha Aerox dan Honda Vario 160.
Pertama adalah di area kokpit pengendara yang mengunakan gaya setang telanjang ala motor naked bike.
Kemudian yang kedua ada di area kaki belakang yang juga menjadi keunggulan Kymco KRV 180i DDS 2022 ini.
Motor matic ini menggunakan sistem lengan ayun monosok tengah yang bikin tampilan motor ini tambah sporty.
Soal performa, motor ini memiliki mesin 175,1 cc, 1 silinder, 4 tak, SOHC, 4 katup, dan berpendingin cairan.
Mesin tersebut menghasilkan tenaga maksimum 12,5 tenaga kuda dan torsi maksimum 15,6 Nm.
Kaki-kaki tampak gambot menggunakan pelek 13 inci di depan dan belakang.
Ditambah dengan balutan ban ukuran 110/70-13 dan 130/70-13.
Baca Juga: Harga Resmi Justin Bieber X Vespa Diumumkan, Tak Sampai Rp 100 Juta
Sedangkan pengereman didukung rem cakram tunggal 270 mm dan 234 mm, dengan ABS sebagai perlengkapan standar.
Tangki bahan bakarnya berkapasitas 7,2 liter yang dinilai cukup untuk penggunaan sehari-hari.
Untuk harga jual Kymco KRV 180i DDS 2022 di pasaran Filipina akan dijual dengan harga 168.800 Peso.
Jika dikonversikan, angka tersebut berada di sekitar Rp 46,8 jutaan.
Lumayan mahal ya brother?
Source | : | Greatbiker |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR