Pelaku debt collector gadungan tersebut mengaku dari sebuah leasing.
"Mereka modal celingak celinguk liat plat motor, dan tampilannya bawa HP dan ID card biar kelihatan dari leasing." kata Rosy, yang membagikan cerita kepada akun @abouttng_official.
"Kalau udah dapet mangsa dipepet terus. Saya udah diberhentiin 2 kali sama matel yang berbeda. Pertama di Alam Sutera, kedua di Gading Serpong," lanjutnya.
Ia mengatakan, pemotor tersebut tinggal di daerah Ciledug.
"Yang bikin heran dia bisa sebutin plat dan nama pemilik dengan lengkap." akunya.
"Katanya motor saya bermasalah, padahal udah lunas. Begitu saya ajak ke Polsek, pelaku malah putar balik ketakutan,"
Untuk lebih jelasnya, brother bisa tonton video di bawah atau klik LINK INI.
View this post on Instagram
Source | : | instagram.com |
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR