Baca Juga: Hasil Race 1 JuniorGP Valencia 2022, Pembalap Indonesia Fadillah Arbi Aditama Nyaris Sabet Poin
Pembalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM) itu menunjukkan performa meningkat di JuniorGP Valencia di sirkuit Ricardo Tormo.
Bukan untung-untungan atau hoki, penampilan pembalap Indonesia Arbi Aditam menunjukkan tren meningkat di ronde 2 JuniorGP 2022.
Selidik punya selidik pembalap Indonesia Arbi Aditam mengaku suka dengan lay-out sirkuit Ricardo Tormo Valencia yang jadi host ronde 2 JuniorGP 2022 itu.
Alhasil, pembalap Indonesia Arbi Aditama meski start dari posisi 20 sukses finis 16 (race 1) dan 15 (race 2).
Jalannya race 2 Junior GP Valencia itu dikuasai pembalap yang menempati pole position, yaitu Jose Rueda.
Pembalap Indonesia Arbi Aditama juga melakukan aksi manuver apik di mana bisa mengambil posisi 18 selepas start.
Masuk lap 5, terlihat sirkuit Ricardo Tormo dikurung awan mendung.
Perebutan pemimpin balap terjadi antara Jose Rueda, Angel Piqueras, dan David Alonso.
Masuk lap 8, Fadillah Arbi Aditama naik 1 posisi ke P17.
Penulis | : | Joni Lono Mulia |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR