MOTOR Plus-online.com - Asyik banget, penyelenggara bagi-bagi tiket nonton gratis Formula E Jakarta 2022, begini cara dapetinnya.
Formula E Jakarta 2022 sendiri akan berlangsung pada 4 Juni 2022 di Kawasan Ancol, Jakarta Utara.
Melalui akun Instagram @jakartaeprixofficial, adapun syarat yang dapat diikuti masyarakat apabila ingin mendapatkan tiket gratis tersebut.
"Hai, Jakarta E-Prix Fans! Siapa yang mau nonton Jakarta E-Prix GRATIS?? Buat kalian yang udah planning mau CFD besok, kalian bisa liat showcar Formula E di Bunderan HI dan dapet kesempatan untuk menangin tiket nonton Jakarta E-Prix tanggal 4 Juni 2022, lho!," tulis akun @jakartaeprixofficial, Senin (30/5/2022).
Berikut ini syarat-syaratnya:
1. Upload foto di Instagram feed bersama showcar Formula E di Bundaran HI.
2. Tulis caption yang menarik dan mention @jakartaeprixofficial.
3. WAJIB FOLLOW akun resmi @jakartaeprixofficial.
4. Pakai hashtag #JakartaEPrixGiveaway #JakartaEprix dan #ChangeAccelerated
5. Tidak mengunci akun Instagram kalian.
6. Batas upload di hari Kamis, 2 Juni 2022.
Baca Juga: 20 Daftar Barang Yang Tidak Boleh Dibawa Masuk Saat Ajang Formula E Jakarta 2022
"Gampang, kan? Ayo jangan lewatkan kesempatan emas nonton Jakarta E-Prix gratis dan ikut giveaway ini ya! Sampai jumpa besok!," tambah caption tersebut.
Sementara itu, tiket Formula E Jakarta 2022 hanya tersisa kelas festival.
Chairman Organizing Committee Jakarta E Prix, Ahmad Sahroni mengatakan bahwa tiket untuk menonton Formula E di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) hampir habis terjual.
"Untuk di dalam sirkuit ada 22.000 tiket, yang tersisa tinggal tiket festival biasa (Ancol Festival). Tiket untuk kursi di dalam sirkuit semuanya sudah sold out," kata Ahmad Sahroni.
Sahroni menyebut, kuota tiket Ancol Festival saat ini masih tersisa 55 persen.
"Yang mahal justru cepat habis. Yang murah malah enggak. Jadi, sekitar 45 persen kayaknya baru terjual," sambungnya.
"Mungkin nanti pas hari H itu di weekend ini akan terjual. Apalagi ada konser di sana semoga semua terjual di sana," jelas Sahroni.
Sejak 1 Mei 2022, pihak penyelenggara telah mulai menjual tiket Formula E secara online.
Baca Juga: Atap Tribun Sirkuit Formula E Ambruk Karena Gagal Kontruksi Imbas Proyek Dikebut? Ini Kata Panitia
Ada 60.000 tiket yang disediakan oleh pihak penyelenggara dengan beragam kelas, mulai dari VIP, Grandstand, Circuit Festival, dan Ancol Festival.
Tiket Formula E bisa dibeli dengan mengakses situs https://jakartaeprix.goersapp.com/.
"Kita mulai jual pada 1 Mei," kata Managing Director Formula E Jakarta dari Jakarta Propertindo, Gunung Kartiko beberapa waktu lalu.
Gunung menyebutkan, kelas terendah adalah Ancol Festival dengan harga tiket Rp 250 ribu.
Penonton yang membeli tiket Ancol Festival dapat menonton di luar area sirkuit.
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Yang Ingin Nonton Formula E Secara Gratis, Ikuti Langkah Berikut
Source | : | Wartakotalive.com |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR