Update Kasus Tabrak Lari Modifikator Motor di Nagreg, Begini Nasib Kolonel Priyanto

Galih Setiadi - Rabu, 8 Juni 2022 | 07:25 WIB
Kompas.com
Begini nasib Kolonel Priyanto, dalang kasus tabrak lari modifikator motor di Nagreg yang membuang jasad korban.

MOTOR Plus-online.com - Terkini soal kasus tabrak lari modifikator motor di Nagreg, begini nasib kolonel Priyanto dalang dari pembunuhan.

Kasus tabrak lari dialami seorang modifikator bernama Handi dan kekasihnya, Salsabila di Nagreg, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, 8 Desember 2021.

Keduanya ditabrak Kolonel Priyanto bersama dua anak buahnya, Kopda Andreas Dwi Atmoko dan Koptu Ahmad Soleh.

Tak sampai di situ, tubuh sepasang korban tabrak lari tersebut dibuang ke Sungai Serayu, Jawa Tengah.

Handi dibuang dalam keadaan masih hidup, sementara Salsabila dibuang dalam keadaan sudah meninggal.

Atas perbuatannya itu, Priyanto dituntut pidana penjara seumur hidup dan dipecat dari institusi TNI AD.

Kolonel Priyanto kemudian menyampaikan pembelaan atas tuntutan tersebut.

Dalam nota pembelaan atau pleidoi yang dibacakan pada 10 Mei 2022, Priyanto menolak dakwaan pembunuhan berencana dan penculikan.

Baca Juga: Update Kasus Tabrak Lari Pasangan Kekasih di Nagreg, Kolonel Priyanto Dipecat dari TNI dan Penjara Seumur Hidup

Tuntutan dibacakan oditur militer di Pengadilan Militer Tinggi II, 21 April 2022.

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular