Motor Plus-online.com - Dua motor hilang dalam sehari pada area parkir mall di Grogol Petamburan, Jakarta Barat, salah satunya milik pengemudi ojek online
Waspada, aksi kejahatan pencurian motor sedang merajalela
Dua aksi pencurian motor dilaporkan terjadi dalam satu hari di area parkir depan Mall Taman Anggrek, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, pada Selasa (7/6/2022).
Mengutip Kompas.com "Ada dua (motor yang hilang), motor karyawan sama ojol (ojek online)," kata S (27), salah satu sopir ojek online yang sering mendapat orderan di area sekitar, Kamis (9/6/2022).
S mengatakan bahwa area parkir tersebut memang diperuntukan bagi ojek online yang akan mengambil atau mengantar pesanan ke dalam mal.
Namun, kata S, area parkir tersebut bukanlah parkiran resmi,
"Soalnya itu kan bukan parkiran resmi. Yang saya tahu dari pihak sekuriti, mereka cuma menyediakan tempat," ujar S.
"Di sini, banyak yang hilang (motor). Tapi kalau parkiran resmi aman, karena ada sekuriti yang jaga" imbuhnya.
S berharap agar para pengemudi ojek online bisa lebih waspada terhadap keamanan kendaraan masing-masing.
Baca Juga: Siap-siap Razia Operasi Patuh 2022 Digelar Sebentar Lagi, Pelanggaran Ini Jadi Incaran
Ia menyadari, terkadang para pengemudi ojek online kerap lalai terhadap keamanan kendaraannya.
"Memang diakui, sering ada kunci masing menyangkut di motor. Kadang enggak dikunci stang. Namanya juga ojol lagi bawa paket banyak," pungkas dia.
Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Tanjung Duren, Iptu Tri Bintang Baskoro mengatakan, pihaknya sedang mengecek kebenaran terkait pencurian sepeda motor tersebut.
"Iya, sedang kita telusuri," kata dia saat dikonfirmasi wartawan, Kamis.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Dalam Sehari, Dua Sepeda Motor Dicuri dalam Area Parkir Mal di Jakarta Barat"
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Aditya Prathama |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR