MOTOR Plus-online - Bikers wajib tahu, cara mendaftar aplikasi MyPertamina buat membeli bensin bersubsidi Pertalite.
Penyalurkan Bahan Bakar Minyak (BBM) subsidi seperti Pertalite di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) akan menggunakan aplikasi MyPertamina.
Rencana pemerintah ini digaungkan sebagai bagian dari skema subsidi tertutup agar penyaluran BBM subsidi tepat sasaran.
Saat ini teknis penyaluran Pertalite sedang digodok oleh Badan Pengatur Hilir dan Gas Bumi (BPH Migas) bersama Pertamina.
Meski demikian masyarakat dapat mengetahui lebih awal cara beli BBM melalui aplikasi MyPertamina ini.
Dilansir dari laman Pertamina, MyPertamina adalah aplikasi yang diluncurkan dalam rangka program digitalisasi Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU).
Menggandeng layanan keuangan digital LinkAja, MyPertamina mengeklaim mempermudah pengguna untuk membeli produk Pertamina dengan pembayaran non-tunai atau cashless.
Sebelum membeli BBM dengan aplikasi MyPertamina, masyarakat perlu mengunduhnya terlebih dahulu di Google Play Store atau App Store.
Setelah selesai mengunduh, daftarkan diri dengan memasukkan nama lengkap, nomor telepon, dan PIN sebanyak enam digit.
Baca Juga: Pertamina Kasih Tahu Mulai Kapan Pembelian Pertalite Wajib Pakai Aplikasi MyPertamina dari Handphone
Kemudian, masukkan kode OTP yang didapat melalui SMS untuk aktivasi akun MyPertamina.
Jika sudah berhasil, lakukan log in dengan memasukkan nomor telepon dan PIN.
Selanjutnya, ikuti langkah membeli BBM subsidi dengan MyPertamina berikut, seperti dikutip MyPertamina:
- Pastikan jarak antara motor dengan pulau pompa (mesin pengisian bahan bakar) adalah sejauh 1,5 meter.
- Bikers atau pemotor dipersilakan turun dari kendaraan, kemudian berdiri di tanda yang telah disediakan, berseberangan dengan operator SPBU Pertamina.
- Operator SPBU Pertamina akan memberitahukan jika posisi kendaraan sudah aman.
- Pastikan aplikasi MyPertamina sudah terpasang di ponsel dan terhubung dengan akun LinkAja.
- Lakukan pengisian BBM untuk motor.
- Silakan meminta QR code pembayaran dari operator SPBU Pertamina.
- Pilih "Bayar" pada aplikasi MyPertamina.
- Scan QR Code yang diberikan oleh operator SPBU Pertamina.
- Tunggu bukti pembayaran muncul dan status dinyatakan berhasil
Source | : | Berbagai sumber |
Penulis | : | Harits Suryo |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR