Hari Kedua Operasi Patuh Jaya 2022 Di Tangerang, Pemotor Banyak Langgar 2 Hal Ini

Aditya Prathama - Selasa, 14 Juni 2022 | 22:15 WIB
Istimewa/Satlantas Polres Tangsel
Satlantas Polres Tangsel Melakukan Operasi Patuh Jaya Hari Ini, Selasa (14/6/2022) di German Center, BSD, Tangsel

Motor Plus-online.com - Genap dua hari Operasi Patuh Jaya 2022 digelar sejak Senin (13/6/2022), sudah tindak 150 pengendara per hari.

Polisi Resor (Polres) Metro Tangerang Kota menggelar Operasi Patuh Jaya 2022 di wilayah hukumnya sejak 13 Juni hingga 26 Juni 2022.

Kegiatan tersebut telah digelar pada Senin kemarin di Jalan TMP Taruna, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang.

Kemudian, pihaknya kembali menggelar operasi yang sama di dekat Modern Land, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang.

Mengutip Kompas.com Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Metro Tangerang Kota, Komisaris Polisi Joko Sembodo menjelaskan, hingga Selasa (14/6/2022), pihaknya sudah menindak 300 pengendara kendaraan bermotor saat gelaran Operasi Patuh Jaya 2022.

"Dalam Operasi Patuh Jaya kita menindak 300 pengendara kendaraan roda dua dan kendaraan roda empat," papar Kompol Joko Sembodo pada awak media, Selasa (14/6/2022).

"Satu hari bisa sampai 150 pengendara (ditindak)," sambung dia.

Penindakan yang diberikan kepada para pengendara kendaraan bermotor itu dalam bentuk peneguran.

Menurut dia, dari 300 pengendara, kebanyakan yang melanggar peraturan lalu lintas adalah pengemudi motor yang melawan arus atau tidak mengenakan helm.

Baca Juga: Jadwal Operasi Patuh 2022 Di Seluruh Indonesia, Daftar Kategori Pelanggaran Yang Diincar

Source : Kompas.com
Penulis : Aditya Prathama
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular