MOTOR Plus-online.com - Jelang MotoGP Jerman 2022 akhir pekan ini, tim Repsol Honda tanpa Marc Marquez harus bergantung pada Pol Espargaro.
MotoGP Jerman 2022 menjadi ronde ke-10 MotoGP 2022.
MotoGP Jerman 2022 akan berlangsung di Sirkuit Sachsenring akhir pekan ini (17-19/6/2022).
Sayangnya di MotoGP Jerman 2022, Marc Marquez harus kembali absen.
Pasalnya Marc Marquez sedang dalam masa pemulihan pasca-operasi tulang lengan atas (humerus) kanan.
Tanpa Marc Marquez, tim Repsol Honda akan bergantung pada Pol Espargaro.
Pol Espargaro sendiri sempat menggasak podium di MotoGP Qatar 2022.
Namun sayang pada MotoGP Catalunya lalu, Espargaro finis di luar zona poin.
Meski begitu, pembalap Spanyol itu membuat kemajuan saat tes MotoGP Catalunya.
Baca Juga: Jelang MotoGP Jerman 2022, Bos Tech3 KTM Siap Kasih Pengumuman Penting
Pol Espargaro menguji sasis, swingarm, dan aerodinamika baru untuk RC213V.
Diharapkan perangkat baru ini bisa membantu Espargaro melibas Sirkuit Sachsenring yang terkenal berangin.
"Setelah tes yang sangat sibuk di Barcelona hari Senin, rasanya menyenangkan ada seminggu tanpa balapan sehingga saya bisa konsentrasi latihan fisik," ujar Pol Espargaro dikutip dari Speedweek.com.
"Kami akan menghadapi GP Jerman yang merupakan balap ke-10 musim ini," sambungnya.
"Sirkuit Sachsenring adalah trek yang punya catatan bagus buat Honda," lanjutnya.
Marc Marquez dapat julukan SachsenKing karena selalu menang di MotoGP Jerman.
Tepatnya 8 musim MotoGP, dari tahun 2013-2019 dan 2021.
"Situasi kami musim ini sangatlah berbeda, tapi saya siap memberikan usaha terbaik di atas motor," sambung Espargaro.
"Saya semangat menghadapi akhir pekan ini," tambahnya.
Baca Juga: Wuih, Jelang MotoGP Jerman 2022 Joan Mir Mengaku Sudah Punya Tim Baru
"Cuaca cukup hangat, grandstand kayaknya akan penuh, itu akan bagus," pungkasnya.
Source | : | Speedweek.com |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR