STI Pakai Motor Ohvale GP-0 160 Buat Seleksi FIM MiniGP Indonesia Series 2022, Intip Spesifikasinya

Erwan Hartawan - Kamis, 16 Juni 2022 | 13:26 WIB
Motor Plus/Erwan
Motor Ohvale GP-0 160 yang digunakan untuk seleksi FIM MiniGP Indonesia

MOTOR Plus-Online.com - Sport Talenta Indonesia (STI) menggelar seleksi FIM MiniGP Indonesia Series 2022.

Pada event ini nantinya dicari pembalap muda berusia 10-14 tahun.

Rencananya pada FIM MiniGP Indonesia Series 2022 akan digelar sebanyak enam seri.

Setelahnya dua pembalap mudah terbaik juga bakal diberangkatkan untuk sesi final di Valencia, Spanyol berbarengan dengan final MotoGP.

Saat event dan seleksi, STI menyiapkan Ohvale GP-0 160 asal Italia yang juga sudah ditetapkan oleh Dorna selaku penyelenggara.

Nah biar enggak penasaran, begini spesifikasi.

Secara desain Ohvale GP-0 160 ini dibuat mirip motor balap dewasa.

Dimana desain fairing, penggunaan rangka tubular, dan posisi badan yang dibuat merunduk tidak ada perbedaan.

Baca Juga: Kenalan Sama Ohvale GP-2, Motor Balap Mini Baru Segini Harganya

Dok STI
Ohvale GP-0 160

Hal ini bertujuan agar pembalap muda mulai membiasakan diri dengan riding position serta karakter motor balap.

Ohvale GP-0 160 memakai lebar pelek 2,5 inci dengan ban 100/80-10 depan dan lebar 3 inci berbalut ban 120/80-10 di belakang.

Untuk mesin, meski motor kecil tapi jangan dipandang sebelah mata.

Varian ini dibekali dengan mesin ZS 160 cc, 4 percepatan, dan oil cooler di lubang ram air pada fairing.

Knalpotnya menggunakan bahan stainless steel untuk pipa lehernya.

Sedangkan silencer yang berada di bawah jok berlabel Arrow dengan bahan titanium yang pastinya ringan.

Baca Juga: STI Seleksi Puluhan Pembalap Muda Menuju FIM MiniGP Indonesia Series 2022

Mesin yang masih mengandalkan karburator dengan tipe KF-PZ 27 ini klaim tenaganya mencapai 15,2 ps.

Sementara untuk harga motor ini dibanderol Rp 100 juta.

Penulis : Erwan Hartawan
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular