MOTOR Plus-Online.com - Teka-teki pembalap pengganti slot yang ditinggalkan Jack Miller di skuat Ducati pabrikan masih menjadi misteri.
Dua nama pembalap skuat Ducati satelit yakni Enea Bastianini (Gresini Racing Team MotoGP) dan Jorge Martin (Prima Pramac Racing) punya peluang besar mengisi kursi pabrikan.
Keduanya berupaya tampil apik untuk memikat pihak petinggi Ducati pabrikan.
Enea Bastianini diunggulkan lantaran sudah mengkoleksi 3 kemenangan yang kini menempati posisi ke-3 klasemen MotoGP.
Sementara itu Jorge Martin performanya naik turun tetapi sudah dua kali naik podium 2 pada MotoGP Mandalika dan MotoGP Catalunya dua pekan lalu.
Performa mereka pun masih akan terus di evaluasi oleh pabrikan Ducati.
Bahkan hingga ronde 10 MotoGP Jerman 2022 (17-29 /6/2022) pihak Ducati belum mengumumkan resmi.
Siapa pembalap pendamping Francesco Bagnaia di skuat Ducati Lenovo Team musim MotoGP 2023.
Paolo Ciabatti menjawab pertanyaan mengenai line-up skuat Ducati pabrikan musim depan.
Baca Juga: Alex Rins Terpaksa Gak Balap Di MotoGP Jerman 2022, Ini Penyebabnya
Bos Ducati Paolo Ciabatti memastikan Johann Zarco akan tetap berada di Pramac Racing.
Kemudian Paolo Ciabatti juga menampik kabar Ducati melirik pembalap Team Suzuki Ecstar Joan Mir.
"Joan Mir adalah pebalap hebat, tetapi kami tidak pernah melakukan kontak dengannya." ucap Paolo Ciabatti.
"Saya pikir keputusannya ada di antara Jorge dan Enea untuk tim pabrikan dan tidak ada pembalap lain yang disertakan."
"Kami akan memperbarui dengan Johann Zarco untuk Pramac."
"Saya pikir ini sedikit menutup gosip tentang calon pembalap baru yang masuk ke dalam daftar."
"Saya pikir kami memiliki banyak pembalap kompetitif di Ducati dan kami perlu membuat pilihan terbaik di antara mereka," ujar Direktur Motorsport Ducati Corse Paolo Ciabatti.
Petinggi Ducati itu mengatakan jika Ducati mengumumkan tenggat waktu pembalap yang mengisi kursi yang ditinggalkan Jack Miller.
"Kami mungkin akan menunggu hingga balapan kedua pada bulan Agustus untuk menilai sedikit situasinya,” imbuh Paolo Ciabatti.
Paolo Ciabatti menegaskan Ducati hanya akan memilih Enea Bastianini atau Jorge Martin untuk ditempatkan di pabrikan.
"Target kami adalah Enea dan Jorge (dikonfirmasi) bersama kami tahun depan."
"Saya pikir kami telah mencapai target itu," tegas Paolo Ciabatti.
"Sekarang kami harus memutuskan siapa yang masuk tim pabrikan dan kami ingin memberi Jorge sedikit lebih banyak kesempatan untuk mengendarai motor tanpa masalah fisik dan sebagainya," imbuhnya.
Enea Bastianini saat ini menjadi pembalap terbaik Ducati yang berada di urutan ke-3 klasemen.
Prestasi Enea Bastianini lebih menonjol lantaran berhasil juara dengan skuat Ducati satelit dan menggunakan motor Ducati Demosedici GP21.
Sementara Jorge Martin mendapat paket motor Ducati GP22 yang lebih baru dari Enea Bastainini justru mengalami kesulitan dan kini berada di urutan ke-12 klasemen pembalap MotoGP 2022.
Meski di luar 10 besar, Jorge Martin berhasil menyumbang 2 podium dan sempat menjalani operasi tangan untuk sindrom Carpal Tunnel usai MotoGP Catalunya 2022.
Source | : | Crash.net |
Penulis | : | Ilham Ega Safari |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR