MotoGP

MotoGP Jerman, Simak Profil Dan Sejarah Sirkuit Sachsenring

Ilham Ega Safari - Minggu, 19 Juni 2022 | 15:47 WIB
MotoGP
Sachsenring menjadi sirkuit yang ditakut Valentino Rossi

Pada tahun 1937 sirkuit ini mengadopsi nama Sachensring setelah gelaran balap Grillenburger Dreieck di Hutan Tharandter berakhir dan sebelumnya memakai nama ajang tersebut.

Pada 1970-an, otoritas Komunis Jerman Timur mulai melihat berbagai balapan yang digelar di Sachsenring dengan penuh skeptisme karena perbedaan kualitas kendaraan pembalap lokal dan asing.

Antara 1973 hingga 1989 masih ada perlombaan di Sachsenring.

Bahkan tidak hanya balap roda dua, balap mobil pun dilakukan di sirkuit tersebut.

Namun, kala itu peserta yang ikut terbatas karena tebentur dengan kebijakan otoritas Jerman Timur yang menjadi penguasa di area Sachsen.

Pada era 1990-an atau setelah setelah jatuhnya tembok Berlin, sirkuit Sachsenring kembali mendapat perhatian karena infrastruktur yang buruk dan minim diperbaharui pada era Jerman Timur.

Baca Juga: Link Live Streaming MotoGP Jerman 2022 Gratis, Raja Baru Sachsenring Pecco Bagnaia Atau Fabio Quartararo? 

Pada 1996, Sirkuit Sachsenring kembali dibuka untuk umum pasca direnovasi dan mengalami pemugaran di berbagai sisi.

Pada tahun 1998, Sirkuit Sachsenring disertifikasi oleh federasi motor dunia FIM, yang memungkinkan digelarnya kejuaraan dunia kembali di arena balap tersebut.

Sejak 1998, motor Grand Prix Jerman pindah ke Sachsenring dari Nürburgring.

Dalam beberapa tahun terakhir, trek dibuat lebih cepat dan dengan panjang sekarang menjadi 3671 meter.



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular