Nonton MXGP Indonesia 2022 di Samota Sumbawa? Jangan Pakai Sandal Jepit, Ini Alasannya

Aditya Prathama - Selasa, 21 Juni 2022 | 21:00 WIB
MXGP.com
Ilustrasi Balapan MXGP Indonesia 2022 di Samota, Sumbawa. Penonton diimbau tak pakai sandal jepit

Motor Plus-online.com - Jangan bawa payung dan pakai sandal jepit saat nonton MXGP Indonesia 2022 di Samota, Sumbawa.

Seri MXGP Indonesia 2022 di Samota, Sumbawa, NTB, akan diadakan akhir pekan ini (24-26/6/2022).

Bagi para penonton diimbau untuk tidak membawa payung dan juga menggunakan sandal jepit.

Mengutip Kompas.com Panitia Pengamanan MXGP, Kabid Humas Polda NTB Kombes Pol Artanto mengungkapkan alasan penonton tidak diperbolehkan membawa payung dan menggunakan sandal jepit.

"Karena angin di wilayah rocket motor sirkuit Samota cukup kencang," katanya.

Selain payung, penonton juga tidak boleh membawa tikar dan senjata tajam.

Kemudian, masyarakat yang akan menonton dilarang menggunakan sandal jepit.

Hal itu lantaran tanah di sirkuit MXGP rawan becek dan berdebu sehingga bisa membuat penonton terjatuh.

"Kita minta penonton bawa topi bulat, pakai sepatu dan jangan gunakan sandal," ujar Artanto.

Baca Juga: Jangan Main-main, Drone Nakal Akan Ditembak Saat Balapan MXGP Indonesia 2022 Di Samota

Artanto menjelaskan ada beberapa hal yang harus diperhatikan penonton MXGP antara lain menggunakan penutup kepala (topi), kacamata, jaket, dan air minum yang cukup.

"Kami imbau penonton mengurangi hal yang tidak kita inginkan agar penonton siap dengan kondisi cuaca panas di Samota," harapnya.

Sebanyak 2.196 personel dari Polda NTB dan Polres Sumbawa diterjunkan untuk mengamankan area sirkuit Samota MXGP.

Seluruh personel akan bersiaga di lokasi sirkuit dan mengatur rute arus lalu lintas.

Untuk mengurangi kemacetan, penonton dianjurkan menggunakan shuttle bus yang telah disediakan oleh penyelenggara.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Penonton MXGP Dilarang Bawa Payung dan Pakai Sandal Jepit"

Source : Kompas.com
Penulis : Aditya Prathama
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular