MOTOR Plus-Online.com - Keren nih, motor listrik CFMoto 300GT-E jadi motor polisi di China, body kekar mirip Honda Goldwing.
Kepolisian di China dikabarkan akan memakai armada motor listrik sebagai motor dinas mereka.
Motor listrik yang dipakai pun juga terbilang spesial karena punya desain dan spesifikasi yang cocok untuk tugas polisi.
Motor listrik ini adalah CFMoto 300GT-E yang punya desain kekar dan gambot mirip Honda Goldwing.
Alasannya untuk penghematan dengan pengurangan konsumsi bahan bakar dan penyederhanaan perawatan rutin bagi kepolisian.
Hal ini karena rencananya, motor bermesin bakar akan dilarang atau dibatasi penggunaannya di kota-kota besar di China seperti Beijing dan Shanghai.
CF Moto 300GT-E digambarkan oleh pabrikan sebagai motor yang dibuat untuk memenuhi tuntutan departemen kepolisian di seluruh kota besar di China.
Jelas perangkat wajib seperti sirine, strobo, livery polisi yang khas, serta bagasi tambahan tersedia di motor listrik ini.
Baca Juga: Murah Banget Harga Motor Listrik di Bawah Rp 15 Jutaan, Ini Pilihannya
Tenaga untuk CFMoto 300GT-E berasal dari motor penggerak dengan berpendingin cairan.
Source | : | Paultan.org |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR