MOTOR Plus-online.com - Bikin kaget harga boks motor baru Triumph Tiger 1200 GT Pro dan Triumph Tiger 1200 Rally Pro, rupanya setara Yamaha Aerox.
Dua motor baru Triumph Tiger 1200 GT Pro dan Triumph Tiger 1200 Rally Pro meluncur hari ini, Rabu (29/6/2022).
Triumph Tiger 1200 GT Pro diklaim cocok berpetualang di jalan raya, sementara Tiger 1200 Rally cenderung ke dunia offroad mampu menempuh segala medan.
"Kedua produk ini telah dirancang untuk menjadi sepeda motor petualangan berkapasitas besar yang gesit, dan mampu bermanuver secara lincah," kata Direktur Penjualan dan Pemasaran Triumph Motor Indonesia, Sapta Hariaji.
"Transformasi yang dilakukan pada motor ini akan memiliki kemampuan dan kinerja di aspal dan offroad yang paling dinamis dan menarik," lanjutnya.
"Hadirnya dua pilihan Tiger 1200 ini akan menjadi pengantar para bikers yang hobi berkendara jarak jauh sesuai dengan kondisi medan jalan di Indonesia," jelas Direktur Teknis Triumph Motor Indonesia, Yudi Yulianto.
"Bobot yang enteng, lebih ringan sekitar 25 kg dari generasi sebelumnya dan 17 kg dari motor lain sekelasnya dengan didukung handling mantap menjadi salah satu kelebihannya. Hal ini membuat postur motor tidak mengintimidasi pengendaranya sehingga meningkatkan kenyamanan saat memacunya," tambahnya.
Baca Juga: 2 Motor Baru Triumph Resmi Meluncur di Indonesia, Harga Setara 6 Kawasaki Ninja ZX-25R
Soal harga, Triumph Tiger 1200 GT Pro dibanderol Rp 757.000.000 off the road.
Kemudian, Triumph Tiger 1200 Rally Pro dipatok Rp 778.000.000 off the road.
Enggak cuma unit motornya, harga boks dari kedua motor baru Triumph tersebut juga fantastis.
Hal tersebut disampaikan Direktur Penjualan dan Pemasaran Triumph Motor Indonesia, Sapta Hariaji.
"Untuk full set (Triumph Tiger 1200 GT Pro dan Rally Pro) bisa sekitar Rp 50 jutaan, ada guard hingga boks," ujarnya, Rabu (29/6/2022).
"Untuk boksnya sendiri sekitar Rp 30 jutaan, sudah terpasang 3 boks," lanjutnya.
Dengan harga segitu, bisa kebeli Yamaha Aerox Connected/ABS yang saat ini dijual Rp 30,305 juta On The Road (OTR) Jakarta.
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR