MOTOR Plus-online.com - Ngeri, seorang pemotor Honda Supra di Kulon Progo, Yogyakarta tewas akibat pakaian sang istri yang dibonceng terlilit gir motor.
Ternyata pakaian bisa jadi salah satu penyebab kecelakaan motor di jalan.
Seperti yang dialami pasangan suami istri S (52) dan SR (51).
Mereka terjatuh dari motor Honda Supra di Jalan Raya Cangakan Kenteng, Bumirejo Lenda, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Atau lebih tepatnya di depan SD Negeri Butuh.
Keduanya jatuh setelah pakaian SR terlilit gir motor.
Pemotor S meninggal dunia setelah menjalani perawatan intensif di RSUD Wates.
“Korban meninggal dunia setelah mendapat perawatan rumah sakit,” kata Kepala Unit Penegakan Hukum Satlantas Polres Kulon Progo, IPDA Satya Kurnia dikutip dari Kompas.com, Kamis (30/6/2022).
Baca Juga: Tragis, Perempuan Terpental di Jalanan Akibat Rok Terlilit Gir Motor, Muka Luka Parah
S mengendara Honda Supra plat nomor AB 3114 TC yang berboncengan dengan istrinya SR yang mengenakan pakaian panjang.
Motor mereka melaju dari utara ke selatan pada Rabu (29/6/2022) pukul 08.30 WIB.
Di simpang tiga SD Butuh, pakaian SR melilit rantai motor.
S hilang keseimbangan dan keduanya oleng ke kiri, jatuh menabrak Yamaha Jupiter MX nopol AB 3266 SL yang berhenti di tepi jalan.
Suami istri pengendara Honda Supra terpental ke jalan.
Motor Honda Supra memang hanya lecet ringan dan spion pecah.
Namun, akibat kecelakaan itu, S mengalami luka parah, seperti cidera tingkat sedang pada kepala bagian belakang, sobek kepala bagian kiri dan patah tulang tangan kiri.
Sedangkan SR mengalami cidera tingkat sedang kepala bagian belakang.
Baca Juga: Video Kesedihan Korban Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang Km 92
Ambulans yang tiba segera melarikan kedua korban ke RSUD Wates.
Setelah perawatan intensif hampir enam jam, S dinyatakan meninggal dunia.
"Namun, korban akhirnya meninggal dunia pukul 15.00 WIB di RSUD Wates. Sedangkan korban yang satu lagi masih dalam perawatan," kata Satya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Jatuh Setelah Pakaian Terlilit Gir Motor, Suami Tewas, Istri Luka Parah"
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR