Rilis Motor Baru ADV 160, Honda Akui Krisis Cip Semikonduktor Hambat Motor Sampai ke Konsumen

Ilham Ega Safari - Sabtu, 2 Juli 2022 | 17:15 WIB
MOTOR Plus-online/ Reyhan Firdaus
Honda ADV 160 akhirnya resmi diluncurkan PT AHM di PRJ Kemayoran Jakarta pada Jum'at (1/7/2022).

“Tetapi kami tetap mengusahakan yang terbaik, terkait pasokan chip semikonduktor ini kami mencoba untuk mendapatkan distribusi yang cukup,” kata Thomas.

Pihaknya meminta maaf kepada konsumen yang saat ini belum mendapatkan motor mereka karena kendala chip semikonduktor ini.

Pada saat yang sama, Honda baru saja merilis motor baru mereka yang bertema adventure yaitu New Honda ADV 160.

Skutik premium ini merupakan versi upgrade daru seri ADV 150.

New Honda ADV160 memiliki mesin baru eSP+ berkapasitas 160cc sama seperti yang dipakai di Vario 160 dan PCX 160.

Mesin ini diklaim menghasilkan tenaga 11,8 Kw pada 8500 Rpm dan torsi 14,7 Nm pada 6500 Rpm.

Motor New Honda ADV 160 hadir dalam dua tipe yaitu CBS dan ABS.

Baca Juga: Perbandingan Konsumsi Bensin Honda ADV 160 dan ADV 150, Ternyata Selisih Segini

New Honda ADV 160 CBS dibanderol seharga Rp 36.000.000 (On The Road Jakarta) dengan tiga pilihan warna Dynamic Black, Dynamic Red, dan Dynamic White.

Sementara itu New Honda ADV160 ABS dipasarkan Rp 39.250.000 (On The Road Jakarta), tersedia dalam tiga warna, yakni Tough Matte Black, Tough Matte Red, dan Tough Matte White.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Honda Akui Pasokan Chip Semikonduktor Hambat Pengiriman Motor ke Konsumen.

Penulis : Ilham Ega Safari
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular