MOTOR Plus-online.com - Inspirasi modifikasi Honda ADV 160, usung tema futuristic racer garapan Hens & KR garage.
Honda ADV 160 resmi meluncur di Indonesia pada Jumat (1/7/2022) lalu.
Namun saat peluncuran, belum ada modifikasi motor Honda ADV 160 yang dipajang.
Meski begitu, bikers masih bisa mencari inpirasi modifikasi dari pendahulunya, yakni Honda ADV 150.
Kalau brother ingat, Honda ADV 150 sempat jadi motor bahan untuk event Honda Dream Ride Project 2021 (HDRP 2021).
Modifikasi motor Honda ADV 150 gaya futuristic racer ini digarap Imran Syukri dari Hens & KR garage.
"Honda ADV 150 karakternya sangat kuat (di adventure, Red.), jadi kita harus memutar otak gimana mengubahnya seperti yang kita inginkan," ujar Imran kepada MOTOR Plus-online di kawasan Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, Minggu (27/3/2022).
"Konsep yang saya bawakan futuristic racer, kebetulan saya gemarnya balap-balap gitu," lanjutnya.
Baca Juga: Honda ADV 160, PCX 160, Yamaha NMAX Waspada, Suzuki Luncurkan Motor Baru Burgman Listrik
Modifikasi motor Honda ADV 150 karya Imran dibalut kelir two tone, biru muda doff dan abu-abu doff.
Body custom seperti di body samping sampai tameng depan dibuat dari bahan fiber.
Untuk menambah kesan racing, sub frame kena custom, dipotong.
Jadi hanya bisa pakai jok single seat, sesuai konsep futuristic racer.
Enggak ketinggalan setang tekuk ala motor balap drag.
Menariknya, ternyata Imran menyematkan sokbreker upside down depan dan monosok belakang aftermarket.
Ditambah pengereman depan sudah pakai double disc brake, ala-ala motor gede nih.
Pelek depan belakang pakai wheel dop yang dibalut ban 120/70-14 depan dan 150/80-13.
Beberapa area juga sudah diganti pakai part carbon.
Mengingat Imran berasal dari Makassar, maka modifikasi motor Honda ADV 150 konsep futuristic racer ini diberinama Celebes.
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR