MOTOR Plus-online.com - Pertamina sudah menaikkan harga BBM non subsidi seperti Pertamax Turbo dan Dex Series. Apakah Pertamax juga akan ikut naik?
Pertamina jelaskan harga Pertamax bisa saja naik karena bukan BBM non subsidi jika harga minyak dunia naik.
Seperti kita tahu banderol minyak dunia masih tinggi sebagai akibat perang Rusia sehingga harga Pertamax terancam.
Dijelaskan Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga Irto Ginting, kenaikan harga Pertamax tetap terbuka.
Katanya hal ini tergantung pada perkembangan harga minyak dunia.
“Namun,ke depan, sesuai dengan perkembangan harga minyak dunia, (Pertamax) masih tetap memungkinkan adanya penyesuaian,” jelas Irto saat dihubungi Kompas.com, Senin (11/7/2022).
Irto mengatakan, penyesuaian harga BBM terus diberlakukan secara berkala sesuai dengan Kepmen ESDM 62/K/12/MEM/2020 tentang formulasi harga jenis bahan bakar umum (JBU).
Pada April 2022 lalu, Pertamina telah menyesuaikan menaikkan harga Pertamax menjadi Rp 12.500 hingga Rp 13.000 per liter dari sebelumnya Rp 9.000 per liter.
Baca Juga: Update Harga Pertamax Juli 2022, 4 Daerah di Indonesia Ini Jadi yang Termahal
Baca Juga: Naik Kemarin Sejumlah Harga BBM Bos Pertamina Ungkap Keekonomian Harga Pertamax Rp 17.950 Per Liter
KOMENTAR