Sosok Di Balik Layar Pembalap MotoGP Sukses Juara Dunia, Dari Valentino Rossi Sampai Fabio Quartararo Andalkan Orang Yang Sama

Joni Lono Mulia - Minggu, 31 Juli 2022 | 12:55 WIB
Yamaha MotoGP, Petronas Yamaha Sepang Racing Team
Sosok di balik layar sukses pembalap MotoGP juara dunia, Valentino Rossi dan crew chief Jeremy Burgess (atas) dan Fabio Quartararo dengan crew chief Diego Gubellini (bawah)

Sosok penting di balik layar pembalap MotoGP sukses jadi juara dunia MotoGP Valentino Rossi di Yamaha (2004-2005, 2008-2009) adalah Jeremy Burgess.

Setelah kemudian Valentino Rossi memutuskan pisah kongsi dengan Jeremy Burgess di 2013 dan berganti crew chief Silvano Galbusera (2014-2019) dan kemudian David Munoz (2020-2021).

Valentino Rossi kesulitan jangankan menggasak titel juara dunia, untuk sering menang di ronde MotoGP pun tertatih-tatih.

Hingga akhirnya Valentino Rossi memutuskan mundur alias pensiun dari MotoGP di musim 2021.

Begitu juga mendiang Nicky Hayden yang menjadi juara dunia MotoGP 2006 berkat sosok penting di balik layar yaitu crew chief.

Crew chief Nicky Hayden saat jadi juara dunia MotoGP 2006 adalah Pete Benson.

Crew chief Pete Benson menjadi crew chief Nicky Hayden sejak 2005, semusim sebelum Nicky Hayden juara dunia.

Artinya, sosok penting di balik layar pembalap MotoGP sukses juara dunia MotoGP adalah crew chief yang sudah lama bekerja sama bareng dan loyal.

Termasuk juga dengan Casey Stoner yang sukses jadi juara dunia MotoGP 2007 dan 2011 ditukangi oleh sosok penting di balik layar seorang crew chief Cristian Gabarrini.

Baca Juga: Duh, Crew Chief Valentino Rossi Musim Depan, Gak Pengalaman Di MotoGP?

Source : Berbagai sumber
Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular