MOTOR Plus-online.com - Yamaha Indonesia resmi mengumumkan recall untuk motor Yamaha WR155, berikut ini komponen yang bermasalah.
PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) secara resmi recall tersebut lewat laman resminya.
Hal ini dilakukan sesuai dengan misi PT YIMM untuk terus memberikan produk terbaik dan pelayanan yang memuaskan bagi para pelanggan.
Recall Yamaha WR155 ini disebabkan adanya komponen yang akan dilakukan pemeriksaan ulang.
Komponen yang kena recall di Yamaha WR155 adalah Bearing Front Wheel (93306-202X8), alias bearing roda depan.
Unit motor Yamaha WR155 yang terkena recall adalah mulai dari nomor rangka berikut:
MH3DG3710LK001001 - MH3DG3710NK043560.
Pemilik motor Yamaha WR155 diimbau untuk mendatangi dealer Yamaha terdekat mulai tanggal 8 Agustus 2022 mendatang, untuk dilakukan penggantian komponen.
Baca Juga: Honda Terpaksa Recall Moge Rebel 1100, Ternyata Ini Masalahnya
Seluruh biaya terkait penggantian komponen ini bebas biaya alias gratis.
Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa menghubungi Yamaha Call Centre di nomor 021-24575555 atau klik www.yamaha-motor.co.id.
Bisa juga dengan menghubungi dealer terdekat di kota brother.
Berikut ini surat pemberitahuan recall Yamaha WR155:
Source | : | yamaha-motor.co.id |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR