Terakhir Biesiekirski tampil di balap Moto2 Catalunya 2022 dan hanya mampu finis posisi 23.
"Menurut saya semua pembalap dunia punya mimpin balapan di Sirkuit Silverstone," kata Piotr Biesiekirski dikutip dari GPOne.com.
"Ini akan menjadi tantangan baru bagi saya, saya tidak pernah balapan di sana salah satu sirkuit tersulit di kalender MotoGP," sambung pembalap Polandia 20 tahun itu.
"Saya sangat berterimakasih kepada tim yang telah menghargai kerja keras saya di CEV Moto2, dan memberi kesempatan untuk kembali balapan di kejuaraan dunia," lanjutnya.
"Banyak hal yang harus kami kerjakan, pertama saya akan mempelajari trek dan menyelesaikan latihan mencari settingan terbaik untuk balap hari Minggu," pungkas dia.
View this post on Instagram
"Kami sangat senang Piotr bisa menggantikan Gabriel di GP Inggris," kata tim Principal SAG Racing Team, Eduardo Perales.
"Piotr sudah bertahun-tahun jadi keluarga SAG dan kami yakin dia pantas mengendarai motor Kales di kejuaraan dunia Moto2," jelasnya.
Source | : | GPOne.com |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR