Heran, Banyak Anak di Bawah Umur Kendarai Motor Tapi Orang Tua Bangga

Ilham Ega Safari - Kamis, 4 Agustus 2022 | 11:19 WIB
Istimewa
Anak di Bawah Umur Kendarai Motor Tapi Orang Tua Bangga

MOTOR Plus-Online.com - Heran, banyak anak di bawah umur kendarai motor tapi orang tua bangga.

Bupati Ciamis, H Herdiat Sunarya sebelumnya berencana mengeluarkan surat edaran (SE) Bupati ke sekolah SMP dan SD yang ditujukan kepada para siswa.

SE Bupati itu berisikan larangan bagi para siswa SMP dan SD bawa motor untuk ke sekolah.

Larangan pelajar bawa motor ini kemudian diikuti sejumlah pemerintah daerah.

Memang saat ini di Indonesia fenomena anak di bawah umur mengendarai motor sering dijumpai.

Bahkan tak sedikit dari mereka sudah berani mengendarai motor di jalan raya.

Selain melanggar hukum lantaran tidak memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM), mereka juga dinilai belum siap secara mental.

Usia yang masih muda cendrung akan mengendarai motor secara ugal-ugalan yang membahayakan dirinya.

Baca Juga: Larang Pelajar Bawa Motor ke Sekolah, Pengamat Beri Sindiran Menusuk dan Tantang Pemda 

Kebiasaan tersebut menjadi salah satu sumber kecelakaan lalu lintas yang melibatkan anak di bawah umur.

Source : KOMPAS.com
Penulis : Ilham Ega Safari
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular