MOTOR Plus-Online.com - Enea Bastianini sangat puas permalukan Jorge Martin di MotoGP Inggris 2022, siap ke pabrikan.
Pada gelaran MotoGP Inggris 2022, terjadi pertarungan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) dan Maverick Vinales (Aprilia) di ujung lap.
Selain mereka, ada pertarungan tak kalah seingt antara dua pembalap calon pembalap Ducati Lenovo, Enea Bastianini (Gresini) dan Jorge Martin (Prima Pramac Racing).
Bastianini dan Martin saling berebut posisi keempat yang menempatkan pembalap independent terbaik.
Alhasil Enea Bastianini berhasil membekuk Jorge Martin di penghujung lap dan melenggang finis ke-4.
Padahal Enea Bastianini selama balapan tak ada di barisan depan terlebih motor Ducati GP21 miliknya kehilangan sayap/winglet kiri selepas start.
Namun, pembalap yang dijuluki Jack Miller "The Beast" itu tiba-tiba muncul dengan cepat merecoki pertarungan 4 besar.
Berkat finis ke-4 di MotoGP Inggris 2022, Enea Bastianini sangat puas.
Terlebih ia mengalahkan wheel to wheel rival utama Jorge Martin yang sangat berambisi ke Ducati Lenovo.
"Hasil ini jelas bantuan lebih untuk orang-orang yang harus ambil keputusan." kata Enea Bastianini dikutip dari Speedweek.
"Jika hasil ini terjadi lagi di Austria, maka tak ada alasan mereka mengambil keputusan berbeda" jelasnya.
Bastianini memahami bahwa Jorge Martin merupakan pembalap cepat di grid MotoGP saat ini.
Tetapi Bastianini tak ingin menyerahkan kursi Ducati Lenovo kepada Martin dengan cuma-cuma.
"Namun, kita semua tahu Jorge (Martin) pembalap yang sangat kuat. Jadi, kita lihat nanti apa yang terjadi di masa depan. " ucapnya.
"Bagaimanapun, saya punya pondasi yang baik, keputusan final akan diumumkan Ducati di Misano" beber The Beast.
"Tentu saya sangat puas finis keempat, ini balapan yang menyenangkan."
Baca Juga: Murid Valentino Rossi Juara MotoGP Inggris 2022 Bikin Bangga, 4 Fakta Jadi Bukti
"Satu-satunya hal yang saya sayangkan adalah senggolan selepas start, hal itu membuat saya kehilangan beberapa posisi dan winglet" terang Bastia.
Source | : | Speedweek.com |
Penulis | : | Ilham Ega Safari |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR