MOTOR Plus-online.com - Yamaha NMAX dikenal sebagai matic yang memakai mesin 155 cc 4-tak namun kini muncul versi 2-tak.
Geger kemunculan Yamaha NMAX ngebul seperti mengusung mesin 2-tak jadi lawan berat RX-King nih jadi penasaran.
Apalagi di zaman sekarang motor-motor 2-tak jadi barang mahal dan semakin langka yang dijual.
Jadi wajar kalau muncul video Yamaha All New NMAX 155 ngebul seperti motor 2-tal langsung viral di media sosial Instagram.
Video postingan akun Instagram @agoezbandz4 memperlihatkan NMAX 155 dibanjiri komentar warganet.
Terlihat di dalam video, All New NMAX 155 itu mengeluarkan asap saat hendak dipacu oleh pengendaranya.
Bahkan asap yang keluar dari knalpot All New NMAX 155 tersebut sangat tebal layaknya motor 2-tak.
Alhasil tak sedikit warganet mengatakan, kalau skutik gambot Yamaha itu sudah diganti mesin.
Baca Juga: Dunlop Rilis 3 Ban Motor Baru Di GIIAS 2022, Ada Yang Buat Yamaha NMAX
Baca Juga: Ban Swallow Dijual Di Atas Rp 250 Ribuan Untuk Yamaha NMAX Ada Di GIIAS 2022, Sudah Diekspor
"NMAX 2-tak," tulis @agoezbandz4 di kolom deskripsi video unggahannya.
Hal senada disampaikan pemilik akun @frs.ferrysetiawan di kolom komentar.
"NMAX baru sekarang pakai mesin 2-tak, jadi pengen beli nih sebelum harganya digoreng," tulis @frs.ferrysetiawan.
Bahkan ada juga yang menyebut NMAX tersebut adalah hasil kolaborasi dengan Yamaha RX-King.
"NMAX King nih," ungkap pemilik akun Instagram @superkopi_rosatery.
Sayangnya belum diketahui penyebab secara pasti dan dimana lokasi kejadian berlangsung.
Bagi sobat GridOto yang penasaran dengan All New NMAX 155 ngebul, mari simak videonya:
View this post on Instagram
KOMENTAR