MOTOR Plus-Online.com - Fabio Quartararo punya jurus hadapi pasukan Ducati di MotoGP Austria 2022.
Akhir pekan ini seri ke-13 MotoGP 2022 kembali digelar di sirkuit Red Bull Ring, Speilberg, Austria.
Hari balapan akan berlangsung Minggu 21 Agustus 2022.
Seperti yang diketahui, sirkuit Red Bull Ring seperti santapan lezat bagi Ducati setiap musimnya.
Sebab motor Ducati Desmosedici paling banyak menang di sirkuit yang punya patung banteng itu.
Meski pabrikan tuan rumah yakni KTM pernah mencuri dua kemenangan dramatis di Red Bull Ring.
Namun, jumlah tersebut belum melangkahi perkasanya pabrikan Borgo Panigale di tanah Speilberg, Austria itu.
Pemuncak klasemen MotoGP 2022 Fabio Quartararo setuju jika sirkuit Red Bull Ring seperti kandang Ducati.
Baca Juga: MotoGP Austria 2022, Johann Zarco Tercepat di FP3, Aleix Espargaro Merana
Selain Ducati perkasa di Red Bull Ring, sang bintang Ducati Lenovo Francesco Bagnaia juga sedang bagus-bagusnya.
Belum lagi para delapan pasukan Ducati lainnya sangat kuat di Red Bull Ring.
Pada sesi latihan bebas, Fabio Quartararo dihimpit pasukan Ducati.
"Begitu saya mengganti ban belakang kompon lunak, ritme balap saya menjadi jauh lebih baik dan saya pertaruhkan pada kesempatan terakhir," kata Quartararo dikutip dari Paddock-GP.
"Saya tidak menduga bisa mendapatkan waktu 1 menit 29 detik dan ternyata saya dekat dengan tiga besar," jelasnya.
Meski begitu, rupanya Fabio Quartararo sudah punya jurus rahasia untuk memporak-porandakan formasi pasukan Ducati di MotoGP Austria 2022.
"Jadi saya ada kesempatan untuk mengejar para pembalap Ducati itu, saya punya pengereman yang berani," terangnya.
Motor Yamaha YZR-M1 Fabio Quartararo menggunakan cakram yang lebih lebar 10 mm.
Baca Juga: Sayang Anak Emas, Bos KTM Ajak Miguel Oliveira ke GASGAS Factory Racing
Biasanya Yamaha memasang cakram 320 mm, sekarang lebih besar yakni 330 mm yang berpengaruh pada kemampuannya saat hard braking.
"Saya jauh lebih berani dalam mengerem di titik yang sangat dekat pada chicane baru Red Bull Ring itu,"
"Ini berdampak besar pada catatan waktu dan bisa mengejar para Ducati," pungkas Fabio Quartararo.
Source | : | Paddock-GP.com |
Penulis | : | Ilham Ega Safari |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR