Tenang Inden Honda BeAT Asalnya Satu Sampai Dua Bulan Kini Seminggu Sudah Bisa Dapat

Aong,Wisnu Andebar - Rabu, 24 Agustus 2022 | 20:32 WIB
AHM
Tenang inden Honda BeAT asalnya satu atau dua bulan kini seminggu

MOTOR Plus-online.com - Tidak hanya Honda BeAT, akibat krisis semi konduktor membuat semua stok motor baru jadi sedikit. 

Tenang inden Honda BeAT asalnya satu atau dua bulan kini seminggu sudah bisa dapat jadi cepat.

Seperti diketahui inden berlaku untuk semua model matic Honda, dalam waktu tunggu variatif, bahkan bisa berbulan-bulan.

Namun kabar gembiranya untuk inden Honda BeAT yang tadinya bisa satu sampai dua bulan, saat ini sudah lebih cepat.

"Sekarang BeAT sudah lebih cepat, kisaran seminggu sampai dua minggu," ujar seorang sales marketing dealer resmi Honda di sekitaran Jakarta kepada GridOto.com, Rabu (24/8/2022).

Selain Honda BeAT, model motor matic seperti Honda Scoopy masih langka di pasaran, mengingat motor ini salah satu yang paling banyak dicari konsumen.

“Kalau Scoopy masih susah barangnya, bisa sampai satu hingga dua bulan kalau konsumen pesan sekarang,” tutur pramuniaga tersebut.

Hal yang sama juga terjadi pada skutik Honda keluaran terbaru seperti Honda Vario 160, PCX 160, dan ADV 160.

Baca Juga: Harga Lebih Mahal Dari Honda BeAT, Suzuki Lets di Luar Negeri Dijual Puluhan Juta

Baca Juga: Kocak Puluhan Juta Pemilik Honda BeAT Banyak yang Belum Tahu Fitur Kotak Hitam ini Fungsinya Apa

“Iya sama, untuk yang matik 160 cc inden sekitar satu bulan sampai dua bulan,” tuturnya lagi.

Adapun inden skutik-skutik Honda diketahui karena adanya kendala pasokan chip semikonduktor.

Hal tersebut pun secara otomatis berdampak pada aktivitas produksi yang ujungnya pengiriman unit ke konsumen tertunda, hingga menyebabkan inden yang panjang sejak beberapa bulan terakhir.

Penulis : Aong
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular