MOTOR Plus-Online.com - Resmi meluncur motor baru Kawasaki Ninja 400 versi 2023.
Motor ini meluncur untuk pasar otomotif Jepang.
Mengutip dari Kawasaki Jepang, Ninja 400 versi 2023 kini tampil beda secara grafis dan pilihan warna dari tahun sebelumnya.
Adapaun untuk pilihan warna sebenarnya identik dengan saudaranya Ninja 250.
Warna baru tersebut adalah warna putih yang dinamai Pearl Blizzard White x Metallic Carbon Gray.
Dibandingkan dengan warna sebelumnya yang dikombinasi warna hitam dan merah, kini dibuat jadi lebih dominan.
Tapi tenang, warna tersebut tidak benar-benar polos.
Baca Juga: Kawasaki Segera Luncurkan Motor Z900 RS 2023 Versi Cafe Racer
Kawasaki memberikan grafis simpel berupa garis dan rim sticker warna gradasi biru keunguan.
Warna lain adalah warna KRT Edition.
Sesuai namanya warna ini terinspirasi motor balap Kawasaki terbaru yang dilabur dengan kombinasi warna hijau dan hitam.
Soal spesifikasi, perbedaan dibandingkan Kawasaki Ninja 400 tahun sebelumnya ada pada sektor knalpot yang tampaknya menyesuaikan standar emisi terbaru.
Namun mesinnya masih dua silinder 398 cc DOHC berpendingin cairan dengan sistem injeksi, bertenaga 48 dk @10.000 rpm dan torsi 37,2 Nm @8.000 rpm.
Identik Kawasaki Ninja 250, motor tersebut pakai rangka trellis dengan suspensi teleskopik di depan dan monosok dengan link di belakang.
Sektor pengeremannya juga cakram tunggal di depan dengan kaliper 2 piston, serta kaliper 1 piston belakang yang dilengkapi dengan sistem ABS.
Baca Juga: Modifikasi Motor Kawasaki W175, Bergaya Tracker Karya Builder Thailand
Di pasar Jepang, Kawasaki Ninja 400 2023 dijual cukup terjangkau yaitu seharga Rp 82 jutaan.
Source | : | Kawasaki |
Penulis | : | Erwan Hartawan |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR