MOTOR Plus-Online.com - Jadwal MotoGP ronde 14 berlangsung di Misano World Circuit Marco Simoncelli, akhir pekan ini (2-4/9/2022).
Latihan bebas, kualifikasi, dan race akan berlangsung pada mulai Jumat-Minggu, 2-4 September 2022.
Setelah libur dua pekan, sejumlah pembalap MotoGP sudah mengisi slot kursi yang tersedia.
Belum lama ini tim pabrikan Ducati Lenovo meresmikan daftar susunan pembalap mereka.
Enea Bastianini berlabuh ke tim pabrikan Ducati.
Sedangan Prima Pramac Racing tetap mempertahankan duet Jorge Martin dan Johann Zarco.
Rumor kencang yang menjadi penentu besar tersisa sejatinya ada di tangan Miguel Oliveira.
Sebab pembalap Red Bull KTM Factory Racing itu punya dua tawaran kontrak dari dua tim berbeda.
Baca Juga: Live Streaming MotoGP Misano 2022, Marc Marquez Bakal Segera Comeback
Miguel Oliveira sudah jelas terdepak dari tim pabrikan KTM dengan datangnya Jack Miller yang meninggalkan Ducati Lenovo Team akhir musim 2022.
Awalnya sih, Miguel Oliveira ditawari kursi untuk turun ke tim satelit Tech3 KTM Factory Racing.
Kemudian, Miguel Oliveira sempat mencoba untuk melakukan negosiasi dengan Gresini Racing Team yang berujung gagal.
Sejak itu Miguel Oliveira digadang-gadang menerima proyek tim Razlan Razali bersama Aprilia.
Namun, KTM kemudian merombak Tech3 menjadi GASGAS Factory Racing dan memberi tawaran kontrak 3 tahun kepada Oliveira.
Melansir dari Speedweek, kabarnya Miguel Oliveira menolak tawaran KTM untuk ke GASGAS Factory Racing.
Kabarnya, Miguel Oliveira telah sepakat dengan tawaran Aprilia untuk menjadi pembalap tim satelit WithU RNF Aprilia di MotoGP 2023.
Kemungkinan masa depan Miguel Oliveira akan diumumkan pada hari Rabu jelang MotoGP Misano 2022, (31/8/2022) lusa.
Baca Juga: Diusir KTM, Remy Gardner Beri Kode Perpisahan Tak Ikut MotoGP 2023
Jika kabar resmi Miguel Oliveira ke WithU RNF Aprilia diumumkan maka akan ada pergeseran bursa transfer pembalap MotoGP 2023.
Sebab CEO KTM Stefan Pierer membuka peluang untuk mempromosikan rookie Moto2 ke GASGAS Factory Racing.
Sementara pendamping Miguel Oliveira di WithU RNF Aprilia rumor kencangnya adalah Raul Fernandez yang saat ini menjalani debut kelas MotoGP nan pahit bersama KTM.
Source | : | Speedweek.com |
Penulis | : | Ilham Ega Safari |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR