MOTOR Plus-online.com - Jangan lewatkan jadwal test ride dan test drive di ajang Otobursa Tumplek Blek 2022, pada 3-4 September mendatang.
Beberapa kegiatan siap meramaikan gelaran yang berlokasi di Pintu Timur Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, itu.
Mengusung tema #AutoBangkit, Otobursa Tumplek Blek sebagai bentuk ajakan kepada industri, UMKM serta seluruh pelaku otomotif untuk bersama-sama bangkit dan bersemangat
Mulai dari Bursa & Lapak Otomotif Baru dan Bekas, Bursa Kendaraan, Digimods Contest, Whats Up Om, Test Drive dan Test Ride, Gowes Tumplek Blek, Car Meet Up, Community Zone, dan masih banyak lagi.
Ada juga Zona Atraksi, yang akan akan menampilkan Gajah Monster Show yang legendaris, Jumping Warrior featuring Jejelogy, Freestyle Motor by Loenpia Team, Taxi Ride dan Tribute to Syamsir Alam.
Zona Atraksi bisa disaksikan mulai pukul 14.30 WIB di area Otobursa Tumplek Blek 2022.
Untuk Test Drive dan Test Ride, pengunjung bisa mengetes berbagai kendaraan keluaran terbaru dari sejumlah brand yang berpartisipasi.
Beberapa pabrikan yang berpartisipasi seperti Wuling, Toyota, Suzuki, Kawasaki, dan Astra Honda Motor.
Baca Juga: Otobursa Tumplek Blek 2022 Ada Vaksinasi Booster Gratis, Yuk Ikutan
Program ini bisa dinikmati mulai pukul 09.00 sampai 18.00 WIB selama Otobursa Tumplek Blek 2022 berlangsung.
Cara test Drive & Ride ini juga gampang, pengunjung tinggal datang ke Otobursa Tumplek Blek 2022, cari zona Test Drive & Ride, lalu registrasi, dan pilih kendaraan yang ingin dicoba.
Untuk tiket masuk Otobursa Tumplek Blek 2022 kini sudah bisa dibeli secara online lewat Gridstore.id, Loket.com, serta gerai Indomaret terdekat.
Tiket pre-sale dijual seharga Rp 30 ribu yang berlaku hingga 31 Agustus 2022, sementara untuk harga normal on the spot sebesar Rp 40 ribu.
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR