MOTOR Plus-Online.com - Seperti yang diketahui usai MotoGP Spanyol 2022 lalu Suzuki Ecstar dirumorkan akan mengundurkan diri di akhir musim.
Otomatis paddock MotoGP dan penggemar terkejut dengan kabar tersebut seakan sulit dipercaya.
Terlebih Suzuki saat awal musim MotoGP 2022 sedang dalam performa terbaik.
Barulah pada seri MotoGP Prancis 2022 pabrikan Hamamatsu itu mengkonfirmasi niatnya keluar dari MotoGP.
Sejak saat itu skuat Suzuki mulai kehilangan arah dan dua pembalapnya pulang dengan nol poin.
Kini dua pembalap Suzuki telah menemukan tempat baru mereka di Honda untuk tetap ikut MotoGP 2023.
Juli lalu, Alex Rins lebih dahulu meresmikan diri berlabuh ke LCR Honda Castrol.
Teranyar Joan Mir secara resmi menjadi pembalap Repsol Honda mulai MotoGP 2023.
Baca Juga: Alex Rins Pikir Motor MotoGP Honda RC213V Bakal Ramah Buatnya, Faktanya Banyak Makan Korban
Melepas dua pembalap hebat menjadi moment berat bagi Suzuki Ecstar.
Apalagi mengingat mereka duet yang membawa motor GSX-RR juara dunia 2020 lalu.
Pada unggahan Twitter pengumuman Joan Mir ke Repsol Honda, melalui admin Suzuki Ecstar membalasnya dengan pesan menyentuh.
Admin Suzuki Ecstar memberi pesan kepada Honda agar merawat Joan Mir dan Alex Rins.
"Hei Honda, HRC MotoGP dan LCR Honda, jaga kedua orang kita, mereka cukup istimewa" tulisnya.
Hey Honda, @HRC_MotoGP & @lcr_team, take care of both our guys, they’re pretty special ????????
— Team Suzuki Ecstar (@suzukimotogp) August 30, 2022
Kalimat sederhana itu membuat para warganet terharu.
Sebab duet Joan Mir dan Alex Rins sangat mencintai timnya Suzuki Ecstar.
Admin LCR Honda pun membalasnya "Jangan khawatir. Kami mengerti.".
Baca Juga: Motor Bekas Valentino Rossi Resmi Terjual, Harga Bikin Panas Dingin
Joan Mir pun turut membalas pesan Suzuki Ecstar kepada Honda itu dengan kalimat "Selalu di hatiku".
Suzuki Ecstar menimpanya kembali dengan kalimat dukungan untuk Joan Mir.
"Anda akan menjadi hebat .Tidak sabar untuk Anda kembali bersama kami untuk putaran terakhir bersama-sama" tulisnya.
Source | : | Twitter.com/suzukimotogp |
Penulis | : | Ilham Ega Safari |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR