Motor Plus-online.com - Mirip dengan Honda BeAT, matic eropa dengan mesin 50 cc memiliki harga yang bikin kaget
Neco adalah pabrikan motor asal Belgia yang telah berkecimpung di dunia roda dua selama lebih dari 30 tahun.
Pabrikan motor di Eropa ini berfokus pada pebuatan motor berjenis skuter.
Nah, ternyata Neco memiliki produk matic yang desainnya mirip dengan Honda BeAT yang di jual di Indonesia.
Motor tersebut diberi nama Neco One 12.
Matic yang dipasarkan di Eropa ini memiliki kapasitas mesin yang terbilang kecil, tapi soal harga jual motor ini harganya lebih mahal dari pada Honda BeAT.
Sebelum membahas harga yuk mari kira intip spesifikasi dari motor ini.
Dikutip dari neco.be, Neco One 12 dibekali mesin 4-tak satu silinder dengan kapasitas 50 cc berpendingin udara.
Baca Juga: Cuma Rp7 Jutaan Motor Bekas Honda BeAT Tahun Muda 2015 - 2019 Tidak Perlu Dandan Langsung Gas
Motor dari Eropa ini masih mengandalkan karburator untuk sistem pembakarannya.
Berbekal mesin tersebut motor ini hanya memiliki tenaga maksimum sebesar 3 kW.
Neco One hanya mampu berlari dengan kecepatan maksimal 45 km/jam.
Mesin pada motor yang mirip Honda BeAT ini sudah lolos uji emisi euro 5.
Fitur yang dihadirkan pada motor ini masih terbilang konvensional, spidometernya masih menggunakan sistem analog.
Bagian kaki-kakinya menggunakan velg palang ring 12 dengan ukuran ban 3.50/70-12.
Untuk kapasitas tangkinya, motor yang mirip dengan Honda BeAT ini mampu menampu 5,5 liter bensin.
Motor ini terbilang cukup ringan bobot keseluruhan motor hanya 82 kg.
Nah, membahas harganya, motor ini dijual dengan harga 1.699 Euro atau setara dengan Rp 25 jutaan.
Baca Juga: Intip Mobil Di Garasi Dirut PT Taspen, Paling Murah Setara 17 Unit Honda BeAT
Nilai tersebut lebih mahal dari pada harga Honda BeAT di Indonesia, yakni Rp 17 jutaan OTR Jakarta.
Source | : | neco.be |
Penulis | : | Aditya Prathama |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR