Motor Baru Aprilia RSV4 Xtrenta, Cangkok Teknologi MotoGP, Edisi Terbatas Segini Harganya

Aditya Prathama - Sabtu, 3 September 2022 | 07:53 WIB
motociclismo.it
Motor baru Aprilia RSV4 Xtrenta, tanamkan teknologi MotoGP, segini harganya

Motor Plus-online.com - Motor baru Aprilia RSV4 Xtrenta, hadirkan teknologi dari MotoGP, Edisi terbatas segini harga jualnya.

Genap berusia 30 tahun pada tahun 2022 Aprilia mengeluarkan produkter barunya.

Motor ini dirancang dalam rangka merayakan hari spesial Aprilia dan juga terinspirasi pada kemenangan pertama Aprilia di MotoGP Argentina 2022.

Motor baru ini deberi nama Aprilia RSV4 Xtrenta 2023, kerennya motor ini memiliki teknologi yang mirip dengan Aprilia RS-GP yang digunakan oleh Aleix ESpargaro.

Pasti brother penggemar MotoGP penasaran dengan spesifikasi dari motor ini.

Mari kita lihat apa saja teknologi balap yang tertanam pada motor baru dari Aprilia ini.

Dikutip dari Motciclismo.it Aprilia RSV4 Xtrenta menggunakan fairing karbon yang dikerjakan oleh PAN Composite, menggunkan proses yang sama dengan pengerjaan motor balap Aprilia di MotoGP.

motociclismo.it
Motor baru Aprilia RSV4 menggunkan fairing carbon sama dengan di MotoGP

Motor baru ini menggunakan winglet yang sama dengan Aprilia RS-GP.

Baca Juga: Rahasia Aprilia RS-GP di MotoGP, Manfaatkan Aliran Angin Agar Lebih Kencang

Selain itu motor ini juga menambahkan part seperti sekop pada bagian swingarmnya, sama yang ada pada motor balap Aleix Espargaro, pemasangan part tersebut merupakan yang pertama di dunia untuk motor yang dijual bebas.

motociclismo.it
Part berbentuk sekop yang digunakan pada Aprilia RS-GP terpasang pada motor baru Aprilia RSV4 Xtrenta

Part seperti sekop ini sudah digunakan Aprilia sejak 2019 pada motor balapnya di MotoGP dan berhasil meningkatkan aerodinamis sebesar 25%.

Mesin Aprilia RSV4 standar ditingkatkan, sehingga motor ini memiliki tenaga maksimum sebesar 230 hp.

motociclismo.it
Motor baru Aprilia RSV4 Xtrenta menghasilkan tenaga sebesar 230 hp

Peningkatan tenaga mesin motor ini karena didukung oleh penggunaan knalpot karbon keluaran SC Project.

Selain itu berbagai part balap dunia juga tesemat pada motor ini, suspensinya menggunkan Ohlins yang disesuaikan ulang oleh para tim mekanik Aprilia di MotoGP.

motociclismo.it
Knalpot karbon dan shock breaker Ohlins di motor baru Aprilia RSV4 Xtrenta

Motor baru ini dijual dengan terbatas, hanya di pasarkan 100 unit untuk seluruh dunia.

Harganya akan mencapai 50.000 euro atau setar dengan Rp 741 jutaan jika dikonversikan ke rupiah.

Untuk brother yang berminat, dapat melakukan pemesanannya disitus factory work Aprilia tanggal 6 September 2022 nanti.

Source : Motociclismo.it
Penulis : Aditya Prathama
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular