Vespa Antik Harga Rp 600 Juta Dijual di Otobursa Tumplek Blek 2022

Ardhana Adwitiya - Minggu, 4 September 2022 | 13:25 WIB
Ardhana Adwitiya/MOTOR Plus-online
Vespa antik harga Rp 600 juta dijual di Otobursa Tumplek Blek 2022, Minggu (4/9/2022).

MOTOR Plus-online.com - Vespa antik harga Rp 600 juta dijual di Otobursa Tumplek Blek 2022, kena restorasi istimewa.

Vespa antik atau Vespa klasik banyak dijual di Otobursa Tumplek Blek 2022.

Otobursa Tumplek Blek 2022 berlangsung di Parkir Timur Senayan, Jakarta Pusat memasuki hari kedua, Minggu (4/9/2022).

Banyak lapak Vespa antik ngumpul di Otobursa Tumplek Blek 2022.

Salah satunya lapak ART Vespa Bogor milik Ahmad Syarif Rifai alias Ncex.

Ardhana Adwitiya/MOTOR Plus-online
Vespa VL 150 tahun 1957 warna abu-abu dijual Rp 600 juta oleh Ncex dari bengkel Vespa ART Bogor.

Berbagai spare part Vespa antik yang dijual ART cukup lengkap, dari tepong, lampu, windshield, dan masih banyak lagi.

Selain lapak spare part Vespa antik, Ncex juga menjual dua unit Vespa antik.

"Vespa VL tahun 1957 sama Vespa Darling 1966," ujar Ncex kepada MOTOR Plus-online, Minggu.

Baca Juga: Vespa 1 Miliar Dijual di Vespa World Days 2022 Bali, Bodynya Enggak Main-main

"Yang Vespa VL mesin 150 cc transmisi 3-speed sudah full restorasi," sambungnya.

Untuk Vespa VL tahun 1957, kata Ncex, dijual Rp 600 juta.

"Harga Vespa VL 600 juta sudah full paper," jelas Ncex.

Sementara untuk Vespa Darling 90 tahun 1966, sudah naik spek pakai transmisi 4-speed.

Ardhana Adwitiya/MOTOR Plus-online
Vespa Darling 90 tahun 1966 dijual Rp 250 juta.

Ncex menambahkan, Vespa Darling 90 tahun 1966 dibanderol Rp 250 juta.

ART Vespa Bogor

Jl. Raya Cibalagung No.2 RT02/RW04 Kel. Pasir Jaya, Kec. Bogor Barat, Kota Bogor, Jawa Barat

081586089747

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular