MOTOR Plus-online.com - Rokhman Service Sokbreker Motor, cuma keluar duit segini sokbreker motor langsung empuk lagi.
Sokbreker motor jadi salah satu komponen yang menentukan kenyamanan berkendara.
Apabila sokbreker motor keras, bisa jadi oli sokbreker minta diganti.
Seiring berjalannya waktu, oli sokbreker bisa menjadi kental sehingga motor terasa keras saat melewati jalan rusak.
Makanya bikers juga harus service sokbreker motor.
Meski begitu perawatan sokbreker tidak ada patokan pasti, bergantung dengan gaya berkendara rider.
Salah satu tempat service sokbreker dengan harga cukup terjangkau, Rokhman Service Sokbreker Motor yang ada di daerah Rawalumbu, Kota Bekasi.
Nur Rokhman selaku owner sekaligus mekanik membuka bengkel spesialis sokbreker motor ini dari jam 09:00 sampai 17:00 WIB.
Baca Juga: 5 Tips Merawat Sokbreker Motor Agar Awet, Bikin Ngabuburit Makin Asik
"Rata-rata semua motor bisa, tapi biasanya untuk motor harian," buka Rokhman kepada MOTOR Plus-online, Selasa (6/9/2022).
Peralatan service sokbreker di bengkel Rokhman ini bisa dibilang lengkap.
Untuk waktu pengerjaannya, kata Rokhman, paling cepat sekitar 1 jam.
"Umumnya motor capek yang datang, kayak Honda BeAT, Yamaha Mio, atau Honda Revo,"
MOTOR Plus-online juga menemui seorang driver ojol yang lagi service sokbreker motornya.
"Biasanya tahu dari mulut ke mulut driver ojol, bagus juga reviewnya di Google makanya saya datang ke sini," kata driver ojol yang tak mau disebutkan namanya.
Untuk biaya service sokbreker, Rokhman mematok harga mulai Rp 60 ribu.
"Buat motor matic sok belakang kena Rp 60 ribu, kalau sok depan bisa Rp 65 ribu kalau enggak ganti sil, kalau ganti sil jadi Rp 90 ribu," tambah Rokhman.
"Kalau motor bebek dual sok belakang Rp 90 ribu, depan juga Rp 90 ribu," pungkasnya.
Rokhman Service Sokbreker Motor
Alamat: Jl. Pramuka, RT.004/RW.002, Sepanjang Jaya, Kec. Rawalumbu, Kota Bks, Jawa Barat 17114
No. HP: 089506900450
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR