MOTOR Plus-online.com - Hasil tes MotoGP Misano 2022 hari pertama, Francesco Bagnaia jadi yang tercepat, Marc Marquez urutan segini.
Tes MotoGP Misano 2022 hari pertama telah berlangsung di sirkuit Misano, Selasa (6/8/2022).
Pada tes MotoGP Misano 2022 sesi pertama, Aleix Espargaro menjadi pembalap dengan catatan waktu tercepat, 1 menit 31.531 detik.
Namun saat tes MotoGP Misano 2022 sesi kedua digelar, giliran Francesco Bagnaia yang melesat dengan waktu 1 menit 31.292 detik.
Yang paling disorot di tes MotoGP Misano 2022, yakni Marc Marquez comeback naik motor MotoGP Honda RC213V.
Sayangnya Marc Marquez hanya turun tes sesi pertama, berakhir di P17 dengan waktu tercepat 1 menit 32.395 detik.
Terlihat Marc Marquez mencoba motor hitam Repsol Honda yang dibekali air intake dan paket aerodinamika baru.
Sementara juara dunia MotoGP 2021, Fabio Quartararo menempati P3 di sesi pertama dan P6 sesi kedua.
Baca Juga: Hasil Tes MotoGP Misano 2022 Sesi Pertama, Aleix Espargaro Tercepat, Marc Marquez Adaptasi
Meski begitu, Fabio Quartararo mengaku senang dengan pengembangan sasis baru yang dilakukan Yamaha.
80 laps in the first day of test. Positive step ! Let's see tomorrow ???????? pic.twitter.com/H8gqeL9Uua
— Fabio Quartararo (@FabioQ20) September 6, 2022
Hasil akhir tes MotoGP Misano 2022 hari pertama, Francesco Bagnaia jadi pembalap tercepat.
Disusul Luca Marini dengan waktu 1 menit 31.473 detik.
Dan Aleix Espargaro di tempat ke tiga.
Sementara Fabio Quartarao di posisi 6 dengan waktu terbaik 1 menit 31.588 detik.
Menariknya, 6 motor Ducati menempati posisi 10 teratas.
Sedangkan Marc Marquez yang baru kembali naik motor MotoGP RC213V berada di P18.
Berikut hasil tes MotoGP Misano 2022 hari pertama:
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR