Jadwal MotoGP 2022, Francesco Bagnaia Sampai Juara MotoGP Aragon, Langkahi Rekor 2 Legenda MotoGP

Joni Lono Mulia - Rabu, 7 September 2022 | 15:55 WIB
Ducati Motor Holding Spa, MotoGP
Jika Francesco Bagnaia (tengah) juara MotoGP Aragon 2022 langkahi rekor legenda MotoGP Valentino Rossi (kiri) dan Jorge Lorenzo (kanan)

MOTOR Plus-online.com - Jangan lewatkan jadwal MotoGP 2022 selanjutnya di sirkuit Motorland Aragon pertengahan September, Francesco Bagnaia juara di MotoGP Aragon sama dengan langkahi 2 legenda MotoGP sekaligus.

Pasalnya, pembalap Ducati Lenovo Team Francesco Bagnaia memiliki rekam jejak alias track record apik di MotoGP Aragon.

Francesco Bagnaia juara MotoGP Aragon 2021 setelah meladeni perlawanan sengit Marc Marquez.

Pembalap Repsol Honda Team Marc Marquez musim lalu terbilang belum 100% fit dari kondisi cedera lengan atas (humerus) kanannya.

Namun, karakter sirkuit Motorland Aragon host MotoGP Aragon yang arahnya berlawanan jarum jam (anti-clockwise) makanannya Marc Marquez.

Alhasil, Francesco Bagnaia digempur habis-habisa di beberapa lap terakhir oleh Marc Marquez.

Hingga akhirnya, Francesco Bagnaia berhasil mengatasi perlawanan Marc Marquez dan jadi juara MotoGP Aragon 2021.

"Empat lap terakhir benar-benar keras," ujar Francesco Bagnaia

"Gak sabar pengin balapan segera selesai karena dia terus menyalip saya terus, hingga akhirnya bisa finis pertama," girang Francesco Bagnaia juara MotoGP Aragon 2021 sekaligus gasak kemenangan pertamanya di kelas MotoGP.

Baca Juga: Hasil Tes MotoGP Misano 2022 Hari Pertama, Francesco Bagnaia Melesat, Marc Marquez Posisi Segini

Berdasarkan performa Francesco Bagnaia di MotoGP 2021, sepertinya jadwal MotoGP 2022 ronde 15 MotoGP Aragon nanti bisa jadi momentum bagi murid Valentino Rossi Francesco Bagnaia.

Francesco Bagnaia bisa juara di jadwal MotoGP Aragon 2022, 18 September mendatang.

Artinya, Francesco Bagnaia bikin rekor dengan menggasak 5 kali menang beruntun di MotoGP 2022.

Tahukah brother, kalau Francesco Bagnaia bisa menang di jadwal MotoGP 2022 di sirkuit Motorland Aragon dan mencetak 5 kali menang beruntun.

Itu berarti Francesco Bagnaia melangkahi rekor 2 legenda MotoGP sekaligus soal rekor 5 kali menang beruntun.

Kedua legenda MotoGP itu adalah Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo.

Francesco Bagnaia melangkahi rekor legenda MotoGP Valentino Rossi sekaligus mentornya itu yang berhasil gasak 4 kali menang beruntun.

Valentino Rossi menggasak 4 kali menang beruntun di era MotoGP 4-Tak di musim 2022 (Cina-Prancis-Italia-Catalunya); 2005 (MotoGP Cina-Prancis-Italia-Catalunya) dan 2008 (MotoGP Amerika-Rep. Ceko-San Marino-Indianapolis).

Sedangkan legenda MotoGP Jorge Lorenzo menggasak 4 kali juara beruntun musim 2015 (MotoGP Spanyol-Prancis-Italia-Catalunya).

Baca Juga: Fakta Francesco Bagnaia Juara MotoGP Misano 2022, Kebangetan Kalau Tak Juara Dunia Musim Ini

Francesco Bagnaia bisa juara di jadwal MotoGP Aragon 2022 pertengahan September ini, maka rekor baru lagi dicetak pembalap Ducati Lenovo Team.

Pembalap Ducati Lenovo Team Francesco Bagnaia sebelumnya bikin rekor di MotoGP Misano 2022.

Pecco begitu panggilan Francesco Bagnaia menang MotoGP Misano 2022 menobatkan sebagia pembalap Ducati paling banyak juara beruntun sejak era MotoGP 4-Tak.

Pecco mengalahkan rekor Casey Stoner saat jadi pembalap Ducati dengan 3 kali menang beruntun di musim 2007 dan 2008.

Kira-kira mampukan Francesco Bagnaia juara di jadwal MotoGP Aragon 2022, 18 September mendatang.

Kuy sama-sama lihat dan menjadi saksi Francesco Bagnaia bisa juara dan melangkahi rekor 2 legenda MotoGP di MotoGP Aragon 2022.

Source : Berbagai sumber
Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular