MOTOR Plus-online.com - Berikut ini daftar harga tiket WorldSBK Indonesia 2022 di sirkuit Mandalika, Lombok, NTB, weekend pass cuma Rp 100 ribuan.
Tiket WSBK Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika, sudah mulai dijual sejak 31 Agustus lalu.
Mandalika Grand Prix Association (MGPA) memiliki target penjualan tiket WSBK Indonesia 2022 ini lebih tinggi dari penyelenggaran serupa di tahun sebelumnya.
Direktur Utama MGPA, Priandhi Satria mengungkapkan alasannya karena tahun ini tidak ada lagi pembatasan Covid-19.
"Sekarang, setelah mulai terkendali, kita lebih terbuka dengan jumlah tiket yang dijual," kata Priandhi dikutip dari laman themandalikagp.com.
MGPA memasang target penjualan 30 ribu tiket WSBK Indonesia 2022.
Salah satu cara MGPA menggenjot penonton adalah dengan menurunkan harga tiket untuk masing-masing kategori.
Hal ini bisa dibandingkan antara harga tiket WSBK Indonesia 2021 dengan 2022.
Baca Juga: Ada Jalan Baru Ke Sirkuit Mandalika Untuk Penonton WSBK Indonesia 2022, Bakal Bebas Macet
Tiket termurah WSBK Indonesia 2021 sempat dibanderol, Rp 172.500 namun untuk WSBK Indonesia 2022, tiket termurah dijual seharga Rp 74.750.
Tak hanya menawarkan tiket lebih murah, pihak MGPA juga memberikan tiket gratis di hari pertama.
"Tahun lalu, mahal tapi jumlahnya sedikit karena ada Covid dan lain-lain," ucap Priandhi.
"Tahun ini kita turunkan dengan harapan jumlahnya bisa meningkat karena pembatasan sudah tidak ada," jelasnya.
Berikut ini daftar harga tiket WSBK Indonesia 2022:
Kategori General Admission
Kategori Regular Grandstand (Zone C, Zone H, Zone I)
Baca Juga: WSBK Indonesia 2022 Di Sirkuit Mandalika Bisa Jadi Penentu Juara Dunia WSBK Musim Ini
Kategori Premium Grandstand (Zone J, Zone K)
Kategori Premium Grandstand (Zone A, Zone B)
Artikel ini telah tayang di TribunLombok.com dengan judul Harga Lebih Murah, Tiket WSBK Mandalika 2022 Ditarget Terjual 30 Ribu
Source | : | TribunLombok.com |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR