Harga Motor Listrik Murah di Bawah Rp 10 Juta, Tampilan Mirip Vespa Ini Faktanya

Galih Setiadi - Sabtu, 10 September 2022 | 07:50 WIB
Instagram.com/uwinfly.id
Punya desain mirip Vespa, harga motor listrik murah meriah di bawah Rp 10 juta.

MOTOR Plus-online.com - Bikin ngiler harga motor listrik murah Rp 15 jutaan, punya desain mirip Vespa simak faktanya.

Kesempatan bagus buat bikers yang lagi cari motor listrik sebagai pilihan motor baru yang akan dibeli.

Kapan lagi bisa punya motor listrik dengan tampilan mirip dengan Vespa, pastinya menarik banget.

Daripada penasaran, simak seputar motor listrik ini sampai habis ya.

Namanya Uwinfly T3, sebuah motor listrik yang sempat hadir di Perklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2022 di JIExpo Kemayoran pada Juli 2022.

Kalau dilihat-lihat, tampilan motor listrik tersebut mirip dengan Vespa S.

Mulai dari penggunaan headlamp atau lampu utama yang mengotak, hingga bagian dek.

Bicara spesifikasinya, motor listrik bergaya retro ini memakai baterai 60V20Ah.

Baca Juga: Siap Touring, Motor Listrik CSC RX1E Bisa Tempuh 180 Km, Harga Setara 3 NMAX

Adapun Uwinfly T3 didukung motor listrik atau dinamo dengan daya 800 watt.

Berkat baterai dan dinamo tersebut, Uwinfly T3 memilik top speed atau kecepatan maksimal 55 km/jam.

Kemudian, untuk jarak tempuhnya berada di kisaran 50 sampai dengan 60 km.

Dari sektor pengereman, Uwinfly T3 menggunakan kombinasi cakram di depan dan tromol di belakang.

Untuk fiturnya, terdapat sistem keamanan berupa remote alarm.

Adapun Uwinfly tersedia dalam beberapa pilihan warna, seperti merah, hitam, putih, hijau, dan kuning dengan warna jok cokelat.

Bicara soal harga, Uwinfly menjual motor listrik ini dengan harga Rp 9.890.000 off the road, alias belum termasuk surat-surat.

Untuk pemesanan, brother bisa klik LINK INI.

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular