MOTOR Plus-online.com - Masih menjadi sorotan soal harga Pertalite naik Rp 2 ribuan dari sebelumnya, simak motor yang masih cocok pakai bensin Pertalite.
Seperti yang brother ketahui, harga Pertalite mengalami kenaikan per 3 September 2022.
Harga Pertalite naik menjadi Rp 10.000 per liter di seluruh Indonesia, sebelumnya Rp 7.650.
Kalau dihitung-hitung, ada kenaikan Rp 2.350 per liter antara harga yang sebelumnya dengan yang terbaru.
Meski sudah naik, rupanya Pertalite masih jadi jenis BBM yang dipilih banyak orang.
Buktinya, beberapa antrean motor masih terlihat di beberapa SPBU demi mendapatkan Pertalite.
Padahal, enggak semua motor disarankan menggunakan BBM RON 90 Pertamina tersebut.
Ada beberapa motor yang sudah disarankan memakai bensin dengan RON yang lebih tinggi, seperti Pertamax (RON 92) atau bahkan Pertamax Turbo (98).
Baca Juga: Daftar Motor Dilarang Beli Pertalite di SPBU Ada Honda, Yamaha dan Kawasaki, Cek Faktanya
Cara mengetahui motor cocok pakai Pertalite atau enggak, brother bisa lihat di spesifikasi mesin pada masing-masing pabrikan motor.
Pada bagian rasio kompresi, nantinya dapat dijadikan pertimbangan dalam membeli bensin untuk motor.
Untuk rasio kompresi 9-10:1, motor tersebut masih cocok menggunakan bensin Pertalite.
Kemudian, mesin motor dengan perbandingan kompresi 10-11:1, disarankan memakai Pertamax.
Lalu, untuk motor dengan rasio kompresi 11-
Berikut daftar motor yang cocok memakai Pertalite, sesuai dengan rasio kompresi:
Nah dari tabel di atas, kira-kira motor yang brother punya cocok pakai Pertalite atau enggak nih?
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR