MOTOR Plus-Online.com - Update line up paling baru slot pembalap MotoGP 2023.
Paling baru, murid Valentino Rossi, Marco Bezzecchi memutuskan bertahan di Mooney VR46 Team.
Marco Bezzecchi memang diketahui telah menandatangani kontrak berdurasi dua tahun dengan tim Valentino Rossi tersebut.
"Saya sangat senang untuk mengkonfirmasi dan mengumumkan, bahwa perjanjian yang saya tandatangani tahun lalu adalah selama dua tahun, jadi pada tahun 2023 saya akan terus membalap untuk Mooney VR46 Racing Team di Ducati,” ucap Bezzecchi
Bertahannya Marco Bezzecchi memang jadi angin segar untuk Mooney VR46 Team.
Pasalnya Marco Bezzecchi di musim 2022 terbilang cukup kompetitif meski dirinya seorang debutan.
Bahkan Bezzecchi merupakan satu-satunya yang pernah naik podium.
Bezzecchi sempat finis kedua di MotoGP Belanda pada Jun lalu.
Baca Juga: Andrea Dovizioso Bakal Lakukan Ini Setelah Pensiun dari MotoGP, Ternyata Sempat Tertunda
Ia juga merupakan debutan terbaik saat ini, menduduki peringkat 14 dengan koleksi 68 poin.
Sementara rekan satu timnya, Luca Marini, belum diketahui nasib masa depannya di MotoGP 2023.
Padahal kontrak Luca Marini akan berakhir pada akhir musim nanti.
Bertahannya, Marco Bezzecchi membuat hanya tiga tempat lagi untuk rider MotoGP di musim mendatang, yakni kursi kedua di Moneey VR46, LCR Honda dan GASGAS.
Berikut susunan pembalap MotoGP 2023 hingga 10 September 2022.
Baca Juga: Marc Marquez Comeback di MotoGP Aragon 2022? Kasih Jawaban Begini
Repsol Honda Team
- Marc Marquez
- Joan Mir Monster
Monster Energy Yamaha
- Fabio Quartararo
- Franco Morbidelli
Aprilia Racing
- Aleix Espargaro
- Maverick Vinales
Ducati Lenovo
- Francesco Bagnaia
- Enea Bastianini
Red Bull KTM Factory Racing Team
- Jack Miller
- Brad Binder
LCR HONDA
- Alex Rins
GASGAS Tech3 Factory Racing
- Pol Espargaro
Gresini Racing Ducati Fabio
- Di Giannantonio
- Alex Marquez
Prima Pramac Racing Team
- Johann Zarco
- Jorge Martin
WithU RNF Racing
- Miguel Oliveira
- Raul Fernandez
Moneey VR46
- Marco Bezzecch
Penulis | : | Erwan Hartawan |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR