MOTOR Plus-Online.com - Indonesia bersiap menggelar kembali ajang balap World Superbike 2020 di Sirkuit Mandalika.
Mandalika Grand Prix Association (MGPA) membuka pendaftaran volunteer.
Pendaftaran ini telah dibuka sejak, Sabtu (10/9/2022) untuk beberapa posisi relawan.
Terdapat beberapa posisi yang telah dibuka MGPA pada event WSBK Mandalika 2022, diantaranya;
1. Keamanan
2. Kebersihan
3. Event
4. Teknisi
Adapun syarat dan ketentuan volunteer WSBK Mandalika 2022 sebagai berikut:
Baca Juga: Ini Alasan MGPA Kasih Tiket Gratis di Hari Pertama WSBK Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika
1. Perempuan atau laki-laki berusia minimal 18 tahun
2. Memiliki kemampuan komunikasi dan kerjasama tim yang baik
3. Bersedia mengikuti pelatihan penyelenggaraan event
4. Diutamakan bagi warga Lombok Tengah dan sekitarnya
5. Diutamakan memiliki pengalaman pada ajang sejenis
6. Memiliki sertifikat vaksin pada dosis kedua
Bagi peserta yang ingin mendaftarkan diri dapat melalui tautan: bit.ly/VolunteerWSBK22.
Sebagai informasi, Ajang balap World Superbike (WSBK) 2022 bakal kembali digelar pada 11-13 November 2022, di Sirkuit Mandalika.
Event balapan yang diselenggarakan oleh Dorna Sports ini bakal menyajikan aksi 26 pembalap dunia di sirkuit sepanjang 4,31 Km tersebut.
Berbeda dari 2021, MGPA menargetkan jumlah penonton yang bakal hadir diSirkuit Mandalika sekitar 50-60 ribu penonton pada hari pertama hingga hingga hari ketiga.
Baca Juga: Daftar Harga Tiket WSBK Indonesia 2022 Di Sirkuit Mandalika, Weekend Pass Cuma Rp 100 RIbuan
Penambahan jumlah kuota penonton dibandingkan tahun lalu dikarenakan MGPA tidak terlalu kesulitan dalam hal penerapan protokol kesehatan.
Lihat postingan ini di Instagram
Source | : | |
Penulis | : | Erwan Hartawan |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR