MOTOR Plus-online.com - Tim LCR Honda mengumumkan nama pembalap yang akan menjadi rekan setim Alex Rins di MotoGP 2023.
Jelang MotoGP Aragon 2022 akhir pekan ini, Takaaki Nakagami dan HRC telah menandatangani perpanjangan untuk tim LCR Honda IDEMITSU di kelas MotoGP pada 2023.
Mereka memperpanjang kontraknya hanya selama satu tahun.
Lahir di Chiba pada tahun 1992, Takaaki Nakagami melakukan debut di kelas MotoGP pada tahun 2018 bersama Tim LCR Honda IDEMITSU.
MotoGP 2023 akan menjadi musim keenam kebersamaan mereka.
Tahun demi tahun, Nakagami telah menunjukkan peningkatan yang konsisten dan sejauh ini.
Nakagami telah mengumpulkan satu pole position dan empat kali start di barisan depan di kelas utama bersama dengan 14 podium kelas Moto2, termasuk dua kemenangan.
Nakagami, HRC dan LCR Honda IDEMITSU dengan senang hati melanjutkan hubungan ini.
Baca Juga: Ai Ogura Belum Mau Ke MotoGP Gantikan Takaaki Nakagami, Ini Alasannya
Semua pihak menantikan musim MotoGP berikutnya yang menarik dan bertujuan untuk bersaing ketat dengan para penantang gelar juara dunia.
"Saya sangat senang dapat melanjutkan balapan di MotoGP pada tahun 2023 bersama LCR Honda IDEMITSU," kata Takaaki Nakagami.
Source | : | MotoGP.com |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Indra Fikri |
KOMENTAR