MOTOR Plus-online.com - Selama ini masyrakat khawatir dalam pembelian Pertalite dan Solar akan dibatasi.
Horee bebas beli Pertalite dan Solar rencana pembatasan pembelian BBM subsidi berpotensi batal tahun ini masih enak.
Seperti kita tahu, pemerintah belum merealisasikan rencana pembatasan pembelian BBM subsidi Pertalite dan Solar.
Bahkan, potensi pembatasan pembelian BBM bersubsidi tidak diterapkan untuk tahun ini.
Tutuka Ariadji Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Ditjen Migas) Kementerian ESDM menyatakan, pembatasan pembelian Pertalite dan Solar belum diberlakukan karena mengingat pemerintah baru saja menaikkan harga.
"Nanti masyarakat bagaimana kalau misalkan sekarang (harga Pertalite-Solar) sudah naik, kemudian enggak boleh (beli) lagi, bagaimana coba? Itu yang kami pikirkan," ujarnya saat ditemui di Gedung DPR RI, Senin (12/9/2022).
Rencana pembatasan pembelian Pertalite dan Solar pada dasarnya baru akan diberlakukan jika revisi Perpres Nomor 191 Tahun 2014 tentang Penyediaan, Pendistribusian, dan Harga Jual Eceran Bahan Bakar Minyak sudah rampung. Namun, hingga saat ini pemerintah masih mengkajinya.
Revisi aturan itu direncanakan bakal memuat ketentuan pembelian BBM bersubsidi.
Baca Juga: Harga Pertalite dan BBM Lain Naik, Konversi Motor Listrik Mulai Dilirik
Baca Juga: Harga Pertalite Naik Jadi Rp 10.000, Spesialis Pembuat Mesin SPBU Mini Kena Imbasnya
KOMENTAR