Dorong Generasi Muda, Yamaha Resmikan Kelas Khusus di SMK ICB Cinta Teknika

Erwan Hartawan - Jumat, 16 September 2022 | 18:10 WIB
Dok Yamaha
Yamaha resmikan kelas khusus di SMK ICB Cinta Teknika

MOTOR Plus-Online.com - Yamaha Indonesia berkomitmen utnik memberikan kontribusi untuk anak muda di Indonesia.

Salah satunya dengan mengembangkan potensi anak muda melalui program SMK Binaan Yamaha.

Program yang telah berjalan selama 19 tahun ini menjadi bukti nyata kontribusi Yamaha kepada lebih dari 3500 lulusan SMK yang telah mendapat pelatihan teknologi otomotif Yamaha.

Tercatat Yamaha telah membuka Kelas Khusus Yamaha (KKY) di 53 SMK seluruh Indonesia.

Pada program ini, Yamaha Indonesia memberikan kurikulum, sarana dan prasana teknologi otomotif kepada SMK untuk diajarkan kepada siswa-siswi KKY.

Melalui pengetahuan dan teknologi yang dimiliki oleh Yamaha diharapkan terjadi sinergi antara kurikulum yang diberikan SMK dengan kebutuhan di dunia kerja.

“Program SMK Binaan Yamaha sebagai bagian dari CSR (Cooperate Social Responsibility) sudah dilaksanakan sejak tahun 2003 hingga saat ini, program ini untuk mempersiapkan siswa dan siswi SMK siap pakai di dunia kerja dan kewirausahaan,” ujar Riyadi Prihantono selaku Koordinator manager After Sales & Motor Sport PT YIMM.

“Melalui standarisasi kurikulum Teknik Sepeda Motor sesuai kurikulum Yamaha Technical Academy yang selaras dengan perkembangan industri sepeda motor terkini dan mengacu pada Standard Kompetensi Kerja Nasional Indonesia, sehingga mampu mengurangi kesenjangan dunia pendidikan dengan dunia industri,” jelasnya.

Baca Juga: Konsorsium Baterai Swap Motor Listrik Bertambah 21 Anggota, Diawali Honda, Yamaha, KTM, dan Piaggio

Terbaru, pada 15 September 2022, Yamaha kembali menambah kerjasama dengan SMK ICB Cinta Teknika, Bandung melalui peresmian KKY dengan kompetensi keahlian Teknik Bisnis Sepeda Motor (TBSM).

Penulis : Erwan Hartawan
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular