MOTOR Plus-Online.com - Modifikasi motor Vespa PX jadi engga perlu minum bensin.
Para modifikator punya selera tersendiri dalam menuangkan ide kreatifnya ke dalam project modifikasi motor impiannya.
Salah satunya dengan Ricky yang melakukan modifikasi motor Vespa PX keluaran 90an.
Tapi bukan sembarang modif Vespa PX bro, melainkan Ricky sudah memodifikasi total jeroannya.
Tampak luar ada perpaduan warna two tone merah dan hijau yang terlihat mesra.
Sekilas memang seperti Vespa PX pada umumnya, tapi pas lihat velg belakangnya bikin terkejut brother karena knalpotnya hilang.
Usut punya usut, ternyata Vespa PX milik Ricky telah dikonversi pakai tenaga listrik.
"Dikonversi ke listrik karena ini (vespa PX) udah lama ngejogrok," ungkap Ricky.
Baca Juga: Ada Yamaha NMAX Versi Dinas Kesehatan di Demo Mahasiswa Jakarta, Begini Tampilannya
"ini mesin (bawaan) udah parah banget, sudah engga tertolong kalau mau diakalin juga engga akan optimal"
"Jadi saya pikir mending dikonversi saja ke listrik" imbuhnya.
Ricky berujar bahwa Vespa PX hasil konversi listrik miliknya masih menggunakan blok mesin bawaan buat menampung motor listriknya.
Selain itu ciri khas single arm Vespa masih dipertahankan.
Sementara buat lokasi baterai tersemat di bagasi jok dan depan yang telah dimodif supaya muat.
"Ini bagasi buat baterai bisa, jadi ini saya optimalkan space di sini yang biasanya cegok, jadi saya ratain supaya dapat space baterai yang cukup" jelasnya.
"di box (depan) ini saya besarkan, supaya bisa naruh baterai lagi" imbuh Ricky.
Pada sisi storage kiri body Vespa PX, Ricky meletakkan seluruh kontroller elektroniknya.
Baca Juga: Harga Vespa Matic Limited Edition Punya Panel Instrumen Canggih
Gokilnya pada pengereman, Vespa PX hasil konversi listrik ini sudah pakai double disk depan belakang bro.
Biar engga makin penasaran detail jeroannya, simak kelanjutannya Vespa PX hasil konversi listrik ini dengan nonton Live Facebook di bawah ini atau klik LINK INI
Source | : | MOTOR Plus |
Penulis | : | Ilham Ega Safari |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR